Diusir dari Coachella, Justin Bieber 'Kabur' ke Eropa

Madinah Suara.Com
Selasa, 14 April 2015 | 13:22 WIB
Diusir dari Coachella, Justin Bieber 'Kabur' ke Eropa
Justin Bieber [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Bintang pop internasional Justin Bieber lagi-lagi bikin ulah. Gara-gara terlibat keributan dengan petugas keamanan saat hadir di festival musik tahunan Coachella di California, Amerika Serikat.

Ricuh berawal ketika Bieber tak dizinkan masuk ke ruang VIP yang telah penuh. Alasannya, dia tak mau nonton di area terbuka karena takut dikerubuti fans. Setengah mendesak, dia merangsek masuk. Aksi ini bikin petugas sewot dan menyeretnya keluar.

Mengobati kekecewaanya didepak dari Festival Coachella, mantan pacar Selena Gomez itu terbang ke Norwegia. Liburan ini diketahui lewat foto yang diunggah ke akun Instagramnya.

"Baru saja mendarat di Eropa. Pakai shopping bag, saya seperti turis," tulisnya

Bieber dikenal berperangai panas. Beberapa kali dia harus berurusan dengan polisi gara-agar vandalisme, ngebut, mabuk hingga kasus narkotika dan ganja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI