Teuku Rassya Tahu Kasus Tamara Sejak Lama

Rabu, 08 Juni 2016 | 18:19 WIB
Teuku Rassya Tahu Kasus Tamara Sejak Lama
Teuku Rassya Islamay Passya ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (8/6/2016). (Suara.com/Ismail)
Teuku Rassya Islamay Pasya (17), putra pasangan Tamara Bleszynsky dan Teuku Raffy, mengaku kaget ketika tahu kabar ibunya mengalami penganiayaan di Bali. 
 
Rassya mengatakan, dia tahu lelaki pengganggu ibunya sejak lama. "Orang itu sebenarnya udah dari dulu begitu (mengganggu Tamara)," kata Rasya usai mengisi acara di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (8/6/2016).
 
Namun, bintang film Cerita Cinta ini tak mengenal persis lelaki pengganggu itu karena Tamara tak banyak menjelaskan.
 
"Dia (Tamara) nggak terlalu kenal juga sama orangnya," lanjut Rasya.
 
Hingga saat ini, Rasya mengaku kasus sang ibu sudah ditangani baik oleh pihak berwajib sehingga dia merasa nyaman walau tinggal di Jakarta.
 
"Pas waktu itu kan langsung panik, nanya kabar mama gimana. Sekarang udah mendingan," tandasnya.
 
Tamara melaporkan lelaki bernama I Wayan Putra Wijaya alias Sobrat alias WS ke Polsek Kuta Utara pada Kamis, 14 April sekitar pukul 19.20 WITA.
 
Ibu dua anak itu mengaku dijambak WS saat berada di Jalan Raya Semat, Tibubeneng, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, ketika dibonceng motor yang dikendarai oleh teman bulenya, Adrian T King.

Suara.com - WS juga dikabarkan pernah melakukan penganiayaan terhadap Adrian yang selalu mendampingin Tamara selama tinggal di Bali.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI