Disinggung Kapan Susul Raisa-Hamish, Ini Jawaban Luna Maya

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Senin, 04 September 2017 | 12:22 WIB
Disinggung Kapan Susul Raisa-Hamish, Ini Jawaban Luna Maya
Luna Maya usai menggunakan hak pilihnya di TPS 54 Pela Mampang, Bangka, Jakarta Selatan, Rabu (19/4/2017) [suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Luna Maya menghadiri resepsi pernikahan Raisa dan Hamish Daud di Ayana, Mid Plaza, Jakarta Pusat, Minggu (4/9/2017) malam.

Lagi-lagi, Luna disinggung awak media kapan akan menyusul Raisa naik pelaminan. Sambil tersenyum, dia hanya menjawab," kapan-kapan".

Disinggung lebih jauh, kekasih Reino Barack ini masih membungkam mulutnya. Dia kemudian minta didoakan saja.

"Doain aja ya," ucapnya.

Luna mengaku datang ke pesta malam tadi bersama Reino. Namun ketika disinggung di mana sang kekasih berada, dia buru-buru bergegas jalan.

Raisa dan Hamish melangsungkan akad nikah pada Minggu pagi. Di pernikahan itu, Hamish memberikan 500 gram logam mulia sebagai mas kawinnya.

Simak juga video ini:

Baca Juga: Beredar Video Laudya Bella Menangis Jelang Menikah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI