Kasus Kekerasan Seksual, Bill Cosby Divonis 10 Tahun

Ferry Noviandi Suara.Com
Rabu, 26 September 2018 | 11:38 WIB
Kasus Kekerasan Seksual, Bill Cosby Divonis 10 Tahun
Bill Cosby.

Suara.com - Komedian senior Bill Cosby akhirnya divonis bersalah dan harus menjalani hukuman penjara 3 hingga 10 tahun oleh Pengadilan Montgomery County di Norristown, Pennsylvania pada Selasa (25/9). Atas keputusan tersebut, komedian 81 tahun itu langsung dijebloskan ke penjara.

Bill Cosby dinyatakan bersalah atas tuduhan kekerasan seksual terhadap temannya, Andrea Constand di rumahnya di Philadelphia pada 2004, seperti dikutip dari Yahoo.

Dengan hukuman 3 hingga 10 tahun, Bill Cosby setidaknya harus menjalani hukuman penjara selama tiga tahun. Setelahnya, ia akan diawasi dan bisa mendapatkan pembebasan bersyarat.

Sebelumnya, Bill Cosby meminta penangguhan penahanan dengan pengajuan jaminan. Namun Hakim Steven O'Neill menolak dan meminta Cosby agar langsung dipenjara. Sementara pengacara mengajukan banding atas keputusan tersebut.

Selain hukuman tersebut, Bill Cosby juga diwajibkan membayar denda sebesar 25.000 dolar AS. "Anda dihukum karena kejahatan yang sangat serius," kata hakim Steven O'Neill.

Sang korban, Andrea Constand meninggalkan pengadilan dengan perasaan puas. Ia kemudian dipeluk oleh beberapa orang perempuan yang mengaku sebagai korban Bill Cosby.

"Saya ingin dia penjara 30 tahun, tapi saya sangat senang mengetahui Tuan Cosby akan menghabiskan waktu di penjara," kata Chelan Lasha, yang memberikan kesaksian penuh air mata di pengadilan, dan mengaku dilecehkan Bill Cosby pada 1980-an.

Setelah Bill Cosby divonis, sang juru bicara, Andrew Wyatt memberikan pernyataan yang cukup panjang. Menurutnya, sidang tersebut adalah sidang yang rasis.

"Sidang paling rasis dalam sejarah Amerika Serikat," katanya.

Baca Juga: Terisak, Syahrini Lantunkan Doa untuk Mendiang Kakaknya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI