Ogah Nafkahi Anak Pakai Uang Haram, Tukul Arwana: Biar Dijaga Malaikat

Sumarni Suara.Com
Minggu, 08 Maret 2020 | 14:18 WIB
Ogah Nafkahi Anak Pakai Uang Haram, Tukul Arwana: Biar Dijaga Malaikat
Tukul Arwana saat berada di rumah duka istri Indro Warkop , Kayu Putih, Jakarta Timur, Rabu (10/10). (Suara.com/Fakhri Hermansyah)

Suara.com - Komedian sekaligus presenter Tukul Arwana blak-blakan mengenai pola asuhnya terhadap anak bungsunya, Wahyu Jovan Utama usai sang istri, Susi Similikiti alias Susiana meninggal dunia.

"Pokoknya saya bertanggung jawab sepenuhnya. Kalau aku sayang sama mamahnya, harus cinta sama anak-anaknya. Sampai sekarang alhamdulillah, anak saya sudah matang pola pikirannya," kata Tukul Arwana dalam program Pagi Pagi Pasti Happy yang tayang pada Jumat (6/3/2020).

"Kemandiriannya saya kontrol. Tinggal saya mengontrol, yang penting akhlak. Kepintaran tanpa akhlak sembrono aja," sambungnya lagi.

Karena itu, Tukul Arwana mencoba menafkahi anak-anaknya dengan uang yang halal. Dia mau mereka tumbuh menjadi pribadi yang beretika.

"Saya mau cari duit sehat, anak saya jadi sehat, terjaga dari malaikat Allah. Kalau saya nyari duit bener, anak saya akan benar dengan sendirinya," tutur Tukul Arwana.

Saat almarhum Susiana meninggal dunia, usia Wahyu Jovan Utama memang masih kecil. Host Ini Baru Empat Mata ini pun sampai hati-hati memberikan pengertian kepada putra bungsunya itu.

"Saya bilang sudah kembali ke surga. Jadi mamah melihat Jovan dan ayah, kalau Jovan melakukan hal yang tidak baik, mamah akan sedih," ucap Tukul Arwana.

"Dia sudah di surga, apa yang diinginkan dapat semua. Tinggal Jovan ayo berbuat baik dengan siapa saja, melakukan hal positif, tersenyum mamah di atas," imbuhnya lagi.

Baca Juga: Tukul Arwana Tegaskan Tak Sentuh Tabungan dan Perhiasan Almarhumah Istri

Seperti diketahui, Susiana sendiri meninggal dunia pada 23 Agustus 2016.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI