Perbedaan Usia Jadi Pertimbangan Dinda Hauw Mau Nikah dengan Rey Mbayang

Jum'at, 10 Juli 2020 | 15:00 WIB
Perbedaan Usia Jadi Pertimbangan Dinda Hauw Mau Nikah dengan Rey Mbayang
Rey Mbayang dan Dinda Hauw [Instagram]

Suara.com - Pernikahan Dinda Hauw dan Rey Mbayang sempat mengejutkan publik. Selain proses nikah yang terbilang kilat, keduanya ternyata selisih usia dua tahun.

Dinda Hauw lahir pada 14 November 1996, yang kini menginjak usia 24 tahun. Sementara Rey Mbayang 22 tahun, kelahiran tahun 1998 atau lebih muda dua tahun dari Dinda.

Pemilik nama asli Nyimas Khodijah Nasthiti Adinda ini mengaku sempat mempertimbangan tentang perselisihan umur mereka sebelum menikah. Berkali-kali dia menyakan kemantapan hati Rey Mbayang.

"Aku kan sempat tanya sama si Rey, maunya nikahnya kapan? Aku juga sempat tanya gimana dengan masalah kariernya dia, secara kan dia jauh dua tahun lebih muda dari pada aku," kata Dina Hauw saat konferensi pers virtual, Jumat (10/7/2020).

Namun keraguan Dinda Hauw sirna karena Rey Mbayang selalu berusaha meyakinkan dirinya.

"Cuma dia selalu kasih jawaban-jawaban yang menenangkan hati ku," ucapnya tersipu malu.

Sementara Rey Mbayang tidak pernah terusik dengan perselisihan umur mereka. Menurutnya umur bukan sebuah patokan hidup.

"Kalau aku enggak masalah sih, karena Rasulullah aja beda jauh kan. Karena menurut aku setiap kehidupan beda-beda. Ada yang umur 21 sudah menikah, ada yang sudah sukses, bahkan ada yang sudah meninggal. Jadi kita enggak bisa nyamain kita dengan orang lain," tutur Rey Mbayang.

Baca Juga: Sudah seperti Adik, Giorgino Abraham Kaget Dinda Hauw Nikah

Dinda Hauw dan Rey Mbayang [siaran pers]
Dinda Hauw dan Rey Mbayang [siaran pers]

Artis Dinda Hauw dan Rey Mbayang resmi menjadi pasangan suami istri pada Jumat (10/7/2020). Acara akad nikah berlangsung khusyuk dihadiri kedua belah pihak keluarga.

Prosesi akad nikah digelar secara sederhana mengusung adat Palembang. Dinda Hauw tanpak cantik mengenakan kebaya berwana putih selaras dengan suit yang dikenakan Rey Mbayang.

Protokol kesehatan diterapkan sesuai dengan imbauan pernikahan di masa pandemi. Para awak media menyaksikan prosesi akad nikah secara virtual melalui aplikasi Zoom.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI