Penghasilan Menurun, Opie Kumis Ajak Ibunya Buka Usaha Kuliner Betawi

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Sabtu, 01 Agustus 2020 | 09:05 WIB
Penghasilan Menurun, Opie Kumis Ajak Ibunya Buka Usaha Kuliner Betawi
Opie Kumis [Suara.com/Ismail]

Suara.com - Penghasilannya yang menurun akibat pandemi Covid-19 membuat komedian Opie Kumis ingin punya usaha kuliner khas Betawi.

"Gue sih memang pengen usaha. Kebetulan kan ibu gue nih pintar benar bikin semur daging, semur telur, semur ketan tuh. Nah gue pengen belajar (jual) kemasan dengan nama gue sendiri dan gue promosiin," kata Opie Kumis saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (31/7/2020).

Opie Kumis saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (10/10/2018). [Wahyu Tri Laksono/Suara.com]
Opie Kumis saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (10/10/2018). [Wahyu Tri Laksono/Suara.com]

Ide berjualan semur tercetus lantaran dua sahabatnya, Ivan Gunawan dan Ruben Onsu, menyukai masakan ibunya itu. Mereka kata Opie, juga mendorongnya untuk segara membuka usaha.

"Kayaknya bakal jalan (usaha kulinernya) karena Ruben sama Igun tuh paling demen sama semur itu. Tadi juga dia yang dorong buat buka usaha 'lu bikin aja'," ujar Opie.

Opie berharap sang ibu mau membantunya untuk mewujudkan usaha kuliner khas Betawi itu.

"Ntar ngobrol dulu sama nyokap gue barangkali dia mau," kata Opie Kumis.

Tiga bulan menganggur

Pemasukan Opie berkurang karena tiga bulan tak ada kegiatan syuting. Sinetron yang dibintangi setop tayang. Sementara produksi film belum juga dilanjutkan.

Acara komedi yang tiap hari diisi Opie Kumis juga dikurangi jadwal syutingnya. Hal itu disebabkan rating menurun sebagai imbas tak ada penonton di studio.

Baca Juga: Tak Berjabat Tangan Usai Salat Idul Adha, Opie Kumis Ganti dengan Ini

"Di PH ngelawak udah nggak ada penonton, jadi kalau nggak ada penonton rantingnya kurang cakep. Akhirnya dikurang-kurangin yang biasanya hari Senin, Selasa, Rabu, Kamis jadi cuma Senin doang," ujarnya.

"Kadang-kadang Senen nggak sama sekali. Nah tiga bulan belakangan ini memang job rada kurang," kata dia lagi.

Opie bersyukur di saat tak ada job, anak-anaknya membuka usua kecil-kecilan. Sehingga, dapurnya masih bisa mengebul.

"Solusinya kebetulan di rumah itu kan anak-anak juga ada yang punya kegiatan, ada jualan seblak, ya paling gue ngebantu promosiin seblaknya dia. Ya lumayanlah yang penting bisa nutup buat hari-hari dapur aja dulu," kata Opie Kumis.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI