Rizky Billar menekankan, curhatnya itu benar-benar kejadian asli. Bukan bagian dari iklan atau prank seperti yang terjadi sebelumnya.
"Yang ini nggak ada iklan-iklannya semprul. Segitu traumanya kalian sama yang kemaren," kata Rizky Billar.
Ia juga meyakinkan bukan kucing peliharaannya yang membuat kegaduhan tadi malam.
"Naruto, kucing gue selalu di kamar di atas jam 11. Dia lebih suka mainin ekornya ketimbang gelas," imbuhnya.
Keraguan warganet bukan tanpa sebab, lantaran mereka takut di prank sang idola.
"Hahaha, takut kena prank kami," ucap @sakianasarira.
"Salah lu bang hobi ngeprank," sahut @atmaningrumfanny.