Pengacara Akui Dennis Lyla Tak Pulang Selama 3 Tahun, Apa Alasannya?

Yazir Farouk Suara.Com
Jum'at, 16 April 2021 | 14:11 WIB
Pengacara Akui Dennis Lyla Tak Pulang Selama 3 Tahun, Apa Alasannya?
Thalita Latief dan Dennis Lyla [Instagram]

Suara.com - Kuasa hukum Dennis Lyla, Makhrifat Zein, menanggapi tuduhan istri kliennya, Thalita Latief, soal menghilang selama tiga tahun terakhir.

Makhrifat bilang Dennis tak menghilang, melainkan sedang berusaha mencari nafkah di luar sebagai anak band.

"Tidak menghilang karena Dennis ini kan grup bandnya tidak aktif lagi. Sehingga dia berusaha mencari kehidupannya yang lain di luar manggung," kata Makhrifat Zein dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment, Jumat (16/4/2021).

Tapi Makhrifat membenarkan Dennis tak pulang ke rumah selama tiga tahun terakhir. Apa alasannya, dia tak menjelaskan lantaran masuk ranah pribadi.

"Kalau dia tidak pulang ke rumah karena ada pergeseran antara rumah tanga mereka. Ini pun pesan Dennis, tidak baik umbar aib pernikahan ke luar. Dennis tidak mau umbar," ujar dia.

Selama tiga tahun itu, Dennis dipastikan sesekali bertemu Thalita. Namun lagi-lagi Makhrifat tak menjelaskan secara gamblang.

"Intensitas pertemuan di luar. Karena Thalita kan tinggal sama orangtuanya. Cuma yang lost contact 1 tahun belakangan ini," ujarnya.

Seperti diketahui, Thalita Latief sebelumnya membawa kabar mengejutkan. Dia menggugat cerai lelaki yang menikahinya pada 9 Oktober 2011 itu ke Pengadilan Agama Jakarta Pusat.

Kepada media, Thalita Latief tak membantah isu selingkuh ada di perceraian mereka. Lebih mengejutkan lagi, dia juga mengaku alami Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

Baca Juga: Dituding Tak Pernah Nafkahi Thalita Latief, Dennis Lyla Membantah

Thalita masih ingat betul salah satu KDRT yang dialami terjadi saat pernikahan mereka berusia 4 tahun. Saat itu, Thalita mengaku dilempar dengan ponsel oleh Dennis Lyla hingga membuat bibirnya berdarah.

Thalita juga bilang kalau Dennis telah pergi meninggalkannya sejak tiga tahun lalu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI