Pernyataan Herjunot Ali Soal Pernikahan dan Cinta Tuai Kontroversi

Sumarni Suara.Com
Selasa, 04 Mei 2021 | 09:28 WIB
Pernyataan Herjunot Ali Soal Pernikahan dan Cinta Tuai Kontroversi
Herjunot Ali [Herwanto/Suara.com]

Suara.com - Pernyataan Herjunot Ali tentang cinta dan pernikahan menuai kontroversi. Potongan videonya saat membahas itu pun viral di jagat maya.

Dalam video tersebut, lelaki 35 tahun itu terlihat bercerita tentang teman bulenya. Yang mana, temannya itu mempunyai anak tapi tidak pernah menikah.

"Temen gue orang Perancis yaudahlah namanya nggak usah gue sebut. Dia 30 tahun, anaknya sudah gede-gede," cerita Herjunot Ali.

"Dia 30 tahun nggak menikah. Tapi berhubungan, anaknya udah gede-gede. Dan di sana emang nggak perlu menikah," sambungnya lagi.

Selanjutnya, dia menyinggung soal pernikahan. Menurutnya orang yang belum menikah bukan berarti tidak paham perihal masalah hubungan rumah tangga.

Unggahan soal Herjunot Ali [Instagram/@nenk_gosip]
Unggahan soal Herjunot Ali [Instagram/@nenk_gosip]

Pasalnya berdasarkan dari ceritanya itu, pernikahan sebetulnya hanyalah sekedar status belaka.

"Lah terus elo mau larang dia untuk yang kayak tahu apa lo, lo nikah aja nggak. Lah apa hubungannya. Kalau elo mau ngomongin relationship sama ngomongin cinta, apa hubungannya lo harus nikah," jelas Herjunot Ali.

Semenjak diunggak akun @nenk_gosip, pernyataan Herjunot Ali ini segera dikomentari banyak netizen.

Baca Juga: Jawaban Herjunot Ali Jika Ditanya soal Jodoh Lebaran Nanti

"Tapi kita punya agama dan norma yang jadi pedoman hidup kita bang," ujar @rajwa_endang.awan.

"Beda bray, Niikah pake surat, kalau kumpul kebo cuma butuh urat," imbuh @lorrainehalim.

"Ya beda lah. Kalo sebelum nikah nggak kepikiran buat ngasih makan anak orang dan harus tercukupi kebutuhan lahir batinnya, gimana rancangan masa depan," timpal @teguh_prasetia99.

"Tapi Indonesia sama Perancis nggak bisa buat perbandingan karena berbeda budaya, adat dan lain-lain. Hayo lu," tambah @erzaen18.

Seperti diketahui, Herjunot Ali sendiri hingga kini belum menikah. Kendati begitu, dia dalam pernyataannya tidak pernah mau ambil pusing.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI