Liburan di Bali, Hotman Paris Drop Dilarikan ke RS

Minggu, 23 Mei 2021 | 14:23 WIB
Liburan di Bali, Hotman Paris Drop Dilarikan ke RS
Hotman Paris [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hotman Paris Hutapea membawa kabar kurang mengenakan. Pulang dari Bali, pengacara nyentrik ini justru dilarikan ke rumah sakit.

Hotman Paris memperlihatkan suasana di kamar rumah sakit. Ia tengah terbaring dengan sebagian wajah yang tertutup masker.

"Ini Hotman lagi diopname di rumah sakit," ujar Hotman Paris dalam video yang diunggah Minggu (23/5/2021).

Pengacara 61 tahun itu kemudian menuturkan terserang demam berdarah sehingga mengharuskannya dirawat di rumah sakit.

"Kena demam berdarah di Bali," ucapnya.

Unggahan Hotman Paris [Instagram/@hotmanparisofficial]
Unggahan Hotman Paris [Instagram/@hotmanparisofficial]

Kondisi ini membuat tangan Hotman Paris harus diinfus dan sementara waktu berada di rumah sakit. Untungnya, ada sang istri, Agustianne Marbun setia menemani.

"Sekarang di rumah sakit ditemani istri yang duduk di sofa dan lagi kebaktian," tutur sahabat Syahrini ini.

Beruntung, kondisi Hotman Paris saat ini sudah membaik. Hanya saja ia tak mengabarkan lebih lanjut kapan bisa meninggalkan rumah sakit.

Baca Juga: Main HP Sambil Senyum-senyum, Ibu Ini Kepergok Pandangi Foto Hotman Paris

"Trombositnya sudah naik. Pantesan selama di Bali empat hari kemarin, bener-bener nggak semangat," kata pengacara berdarah Batak ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI