Ayahnya Positif Covid-19, Gritte Agatha Ungkap Kesulitan Masuk IGD

SumarniIsmail Suara.Com
Kamis, 01 Juli 2021 | 07:37 WIB
Ayahnya Positif Covid-19, Gritte Agatha Ungkap Kesulitan Masuk IGD
Gritte Agatha [Instagram/@gritteagathaa[

Suara.com - Artis Griselda Agatha atau yang lebih dikenal Gritte Agatha mengabarkan bahwa ayahnya terpapar virus corona atau Covid-19. Hal itu terungkap dalam unggahannya di Instagram Story pada Rabu (30/6/2021)

"Dear all seminggu ini minggu yang berat buat gue. Akhirnya drama covid sampai di keluarga gua," kata Gritte Agatha.

Perempuan 25 tahun itu merasakan bagaimana sulitnya sang ayah buat masuk IGD di rumah sakit. Tak cuma itu, dia bahkan harus mengantre agar mendapatkan kamar inap.

"Masuk IGD yang susah ngantri kamar di rumah sakit dan tidak bisa dijenguk," sambungnya.

Unggahan Gritte Agatha [Instagram/@gritteagathaa]
Unggahan Gritte Agatha [Instagram/@gritteagathaa]

Kendati begitu, dia merasa bersyukur. Pasalnya sang ayah akhirnya mendapatkan perawatan setelah melewati perjalanan yang panjang.

"Capek deg-degan ketika ada kabar baik dan buruk. Tapi gue bersyukur papa waktu itu tidak telat di rumah sakit dan ditangani dengan baik," jelasnya.

"Bersyukur anggota keluarga gua yang kena juga baik-baik saja. Bersyukur gua negatif," tutur Gritte Agatha.

Di unggahan berikutnya, dia memperlihatkan momen saat melakukan video call dengan sang ayah. Ayahnya tampak mengenakan alat bantu pernapasan.

"Here's our papa. Yang semangat hidupnya tinggi. Yang masih selalu doa fajar pagi pagi. Nggak keliatan sakit. Seger seger aja tapi ternyata tidak," imbuhnya.

Baca Juga: 7 Artis Masuk Rumah Sakit karena Covid-19, Jane Shalimar Kritis Hingga Pakai Ventilator

Gritee Agatha pun mohon doa agar sang ayah bisa segera pulih seperti sedia kala dan sembuh dari penyakit virus corona.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI