Harga kembali naik di angka Rp 250 juta yang merupakan penawaran dari Gilang Widya Pramana. Namun lagi-lagi datang penawaran baru dari Putra Siregar Rp 460 juta.
Mobil itu kemudian ditawar lebih mahal lagi oleh pengsuaha Mochamad Chadra Kurniawan yakni Rp 475 juta, memicu pengusaha IT Basuki Surodjo untuk memasang bid di angka Rp 488 juta.
5. Lelang dimenangkan oleh Mochamad Chandra Kurniawan
Lelang mobil korban pinjol akhirnya berhenti setelah Arief mengunci bid Mochammad Chandra Kurniawan memasang harga Rp 500 juta.
"Bismillah Rp 500 juta penawaran terakhir sebelum bobo, besok mau sholat ied," tulisnya.

Proses lelang yang berjalan sekitar tiga jam itu sukses jadi bahan omongan warganet di media sosial. Tangkapan layar proses lelang pun beredar di Twitter.
Itulah sederet fakta Arief Muhammad lelang mobil korban pinjol hingga laku Rp 500 juta. Bagaimana menurutmu?