
Rumah Nabila ini terlihat sangat luas karena sengaja dibuat tanpa sekat. Dapurnya berbatasan langsung dengan ruang tamu.
Dilihat dari ruang tamu, dapur tersebut tampak luas dengan dominasi warna hitam di dalamnya. Mulai dari kitchen set hingga kulkas juga berwarna hitam.
4. Dapur Tampak Elegan

Jika dilihat dari dekat, dapur di rumah calon mantu Ucok Baba ini tampak sangat elegan karena dominasi warna hitam di dalamnya.
Keramik hitam bermotif marble itu juga menambah kesan elegan di sekitar kompor dan tempat cuci piringnya. Di sebelah tempat cuci piring itu terlihat rak kecil untuk menyimpan piring, gelas, dan pisau.
5. Ruang Santai

Saat Adam dan Nabila memasak di dapur, ruangan kecil di sebelah dapur rumahnya juga ikut tersorot. Ruangan tersebut terdapat kursi berlatar belakang dedaunan hijau. Di ruangan itu juga ada dispenser berwarna putih.
Ruangan tersebut dibatasi langsung oleh pintu kaca di samping dapur rumah Nabila. Ruangan kecil tersebut sepertinya merupakan ruangan untuk santai. Di sebelah kursi tersebut juga terdapat tanaman kecil.
6. Meja Makan
Baca Juga: Dibelikan Mobil sama Raffi Ahmad, Ucok Baba Diminta Pilih Sendiri

Di sebelah sofa ruang tamu Nabila terdapat meja makan kayu berwarna coklat tua berukuran minimalis dan tidak terlalu luas yang juga berbatasan langsung dengan dapur.