Tahu dari Media, Nana Mirdad Kaget Adiknya Digugat Cerai Tyna Kanna

Sumarni Suara.Com
Rabu, 01 September 2021 | 16:24 WIB
Tahu dari Media, Nana Mirdad Kaget Adiknya Digugat Cerai Tyna Kanna
Kenang Mirdad, Nana Mirdad dan Andrew White [Instagram/@kenangmirdad]

Suara.com - Artis Nana Mirdad mengaku tahu perceraian sang adik, Kenang Mirdad dan Tyna Kanna dari media. Dia bahkan baru tahu pada Selasa (31/8/2021) sore.

Semua bermula saat Nana Mirdad membantah sudah menyindir Tyna Kanna terkait postingannya di Instagram Story yang dibuat kemarin siang.

"Pada saat saya sharing itu aja saya belum tahu soal berita yang beredar. Wong taunya aja dari media sore hari kemarin," kata Nana Mirdad di Instagram Story pada Rabu (1/9/2021).

Dia menegaskan tidak tahu kalau Tyna Kanna sudah memasukkan gugatan cerai terhadap Kenang Mirdad.

Unggahan Nana Mirdad [Instagram/@nanamirdad_]
Unggahan Nana Mirdad [Instagram/@nanamirdad_]

"Bukan dari orangnya langsung kalau sudah ada gugatan," terang Nana Mirdad.

Gugatan perceraian Tyna Kanna ini memang membuat keluarga Kenang Mirdad kaget. Bahkan Lidya Kandou sampai membuat postingan panjang tentang anaknya.

"Kamu sudah berusaha menjadi bapak dan suami yang baik, yang bertanggung jawab dengan semampu kamu. Harga diri, gengsi, sudah kamu buang jauh-jauh demi mempertahankan rumah tangga," kata Lidya Kandou di Instagram.

"Kamu dikhianati, tapi kamu memilih memaafkan dan tetap menerima dia," imbuh Lydia Kandou.

Lydia Kandou kemudian memberikan dukungan untuk sang putra. Bintang film Benyamin Biang Kerok ini juga memuji Kenang Mirdad sebagai suami dan kepala rumah tangga yang baik.

Baca Juga: Diberi Wejangan soal Mempertahankan Pernikahan, Nana Mirdad Singgung Ego dan Rasa Butuh

"Jangan kecil hati ya sayang. Walau pun itu semua tidak dihargai. Kamu sudah berusaha melakukan dengan cinta yang besar untuk semua yang terbaik dalam rumah tanggamu," tutur Lydia Kandou.

Seperti diketahui, Tyna Kanna menggugat cerai Kenang Mirdad ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Senin (30/8/2021). Gugatan itu terdaftar dengan nomor perkara 2982/Pdt.G/2021/PA.JS.

Sidang perdana Tyna Kanna dan Kenang Mirdad akan digelar pada 21 September 2021.

Tyna Kanna dan Kenang Mirdad sendiri sudah merajut rumah tangga sejak 2009. Mereka juga mempunyai dua anak dari pernikahan tersebut.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI