5 Fakta Skandal Kim Seon Ho, Sejumlah Kontrak Resmi Dibatalkan

Rabu, 20 Oktober 2021 | 14:11 WIB
5 Fakta Skandal Kim Seon Ho, Sejumlah Kontrak Resmi Dibatalkan
Kim Seonho. (soompi)

Suara.com - Skandal Kim Seon Ho kini tengah disorot. Bintang Hometown Cha-Cha-Cha itu akhirnya buka suara soal rumor aktor K yang memaksa kekasihnya untuk melakukan aborsi.

Lewat unggahan Instagram, Kim Seon Ho meminta maaf lantaran sempat bungkam. Ia tak menampik pernah menjalin asmara dengan perempuan yang mengaku diminta aborsi oleh mantan kekasih.

Kini, Kim Seon Ho harus menerima kenyataan diboikot oleh sejumlah brand buntut isu aborsi sang mantan kekasih. Untuk lebin jelasnya, simak deretan fakta skandal Kim Seon Ho.

1. Pengakuan A

Kim Seon Ho. (Instagram/seonho__kim)
Kim Seon Ho. (Instagram/seonho__kim)

Skandal Kim Seon Ho mencuat ke publik setelah seorang warganet berinisial A mengunggah pengakuan di internet, menyebut dirinya dipaksa aborsi oleh mantan kekasih yang merupakan seorang aktor terkenal.

A mengaku diiming-imingi janji pernikahan. Namun sikap K disebutkan berubah dan cenderung kasar hingga menyebabkan keduanya putus.

2. Nama Kim Seon Ho terseret

Warganet A tidak pernah secara rinci menyebut siapa aktor K. Namun, publik menduga sosok itu adalah Kim Seon Ho. Hal ini berawal dari media lokal mengunggah foto blur seorang artis yang ternyata milik Kim Seon Ho.

Di sisi lain, seorang jurnalis sekaligus YouTuber asal Korea, Lee Jin Ho, menyebut aktor K yang dimaksud memang benar Kim Seon Ho.

Baca Juga: Terjerat Skandal Aktor K, 4 Sumber Kekayaan Kim Seon Ho

3. Sikap Salt Entertainment

Potret Kim Seon Ho. (Soompi)
Potret Kim Seon Ho. (Soompi)

Agensi yang menaungi Kim Seon Ho, Salt Entertainment, akhirnya buka suara pada Selasa (19/10/2021) soal rumor aktor K yang jadi perbincangan hangat. Dalam pernyataannya, Salt hanya meminta maaf dan berjanji bakal segera mengungkap fakta-fakta yang ada.

Di tengah belum adanya konfirmasi dari Salt maupun sang aktor, publik dikejutkan dengan kabar yang menyebut kontrak Kim Seon Ho dengan Salt Entertainment telah berakhir sejak September 2021 mendatang.

4. Klarifikasi Kim Seon Ho

Rumor aktor K akhirnya menemui titik terang setelah Kim Seon Ho memberikan klarifikasi pada Rabu, (20/10) pagi. Ia meminta maaf atas kegaduhan yang terjadi. Ia juga mengakui menjalin cinta dengan perempuan A.

Menurut Kim Seon Ho, hubungannya dengan A kala itu memburuk. Tanpa mengungkap detail, lawan main Shin Min Ah itu mengatakan ia telah menyakiti hati sang kekasih.

"Aku menyakitinya karena ketidakmampuanku dan kurang perhatian kepadanya," ujarnya lewat unggahan Instagram.

5. Kontrak Kim Seon Ho dibatalkan

Kim Seon Ho di Hometown ChaChaCha (tvN)
Kim Seon Ho di Hometown ChaChaCha (tvN)

Sejumlah kontrak Kim Seon Ho resmi dibatalkan buntut skandal sang aktor. Kontrak tersebut termasuk iklan, reality show, dan film.

Sejauh ini, Kim Seon Ho tekah dihapus dari deretan iklan yang mengusung wajahnya. Mulai dari Domino's Pizza Korea, Canon Korea, Food Bucket, La Roche Posay.

Adapun Kim Seon Ho dikabarkan bakal mundur dari acara 2 Days 1 Night yang dipandunya. Selain itu, Kim Seon Ho juga didepak dari proyek film Dog Days dan 2pm Date.

Itulah sederet fakta skandal Kim Seon Ho soal aborsi mantan kekasih. Bagaimana menurutmu?

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI