Suara.com - Pedangut Lesti Kejora membagikan potret anak pertamanya di Instagram baru-baru ini. Belum memperlihatkan wajah, istri Rizky Billar itu hanya menampilkan tangan si kecil.
Lesti Kejora mengatakan kalau buah hatinya itu adalah penyemangat hidupnya.
![Unggahan Lesti Kejora [Instagram/@lestykejora]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/01/02/54229-unggahan-lesti-kejora-instagramatlestykejora.jpg)
"Nak kamu bener-bener penerang dan semangat baru bunda," tulis Lesti Kejora sebagai caption.
Tak lupa, Lesti Kejora pun mengucapkan selamat tahun baru. Dia berharap ke depannya selalu dalam lindungan Tuhan.
"Selamat tahun baru 2022 semoga kedepan kita semua jauh lebih baik dan selalu dalam lindungan Allah amin," kata Lesti Kejora.

Tidak menunggu lama, postingan ini pun langsung menuai beragam komentar dari para netizen.
"Sehat terus sayang," ujar @da2_tria.
"Barakallah dede yang sudah punya dede," timpal @hanifahrazan.

"Nyicil yah baby L tangan duluuu," imbuh @yulimaulidiaa.
Baca Juga: Cassandra Angelie Bertarif Rp 30 Juta, Permohonan Doddy Sudrajat Ditolak Hakim
"Bunda Lesti dong sekarang dipanggilnya. Bukan dede lagi," tambah @suci.quraini.