3. Karakter YoonA SNSD

YoonA akan berperan sebagai Cheon Sa Rang, wanita yang punya kepribadian ceria dan selalu tersenyum. Dia mendapatkan pekerjaan di King Hotel, tempat yang memberinya kenangan terindah ketika dia masih kecil.
Dia terus berjuang untuk menjadi dewasa saat menghadapi segala macam prasangka dan kesalahpahaman. Hidupnya berubah saat bertemu Goo Won dan keduanya akan terlibat dalam hubungan yang romantis.
4. Drama Baru Junho 2PM usai The Red Sleeve

King the Land merupakan drama baru Junho 2PM usai The Red Sleeve yang sukses besar tahun lalu. The Red Sleeve adalah drama sejarah tentang romansa kekaisaran antara putra mahkota Yi San (Lee Junho) yang kemudian menjadi kaisar, dan dayang istana cerdas dan berkemauan keras bernama Seong Deok Im (Lee Se Young).
Drama ini menayangkan episode terakhirnya pada 1 Januari 2022 dengan rating pemirsa tertinggi mencapai rata-rata 17,4 persen secara nasional di MBC. Drama ini juga menyabet banyak penghargaan di MBC Drama Awards 2021.
5. Drama Baru YoonA SNSD Selain Big Mouse

YoonA SNSD memiliki banyak proyek baru di tahun 2022 selain King the Land. Dia juga telah dikonfirmasi beradu akting dengan Lee Jong Suk di drama Big Mouse yang akan tayang tahun 2022 ini. Dua film baru YoonA SNSD yang juga akan tayang tahun ini, yakni Confidential Assignment 2: International dan 2 O'clock Date.
Sementara tahun 2021 lalu, YoonA juga tak kalah sibuk. Dia adu akting dengan aktor senior Hwang Jung Min di drama Hush yang menyoroti perjuangan sehari-hari dan dilema etika wartawan surat kabar. Selain itu dia juga membintangi film Miracle: Letters to the President dan A Year-End Medley.
Baca Juga: 2 Drama Terbaru Ini Bakal Dibintangi oleh Member SNSD, Sudah Siap Nonton?
Itu dia fakta King the Land yang merupakan drama baru Junho 2PM dan YoonA SNSD. Setelah menyelesaikan casting, King the Land dikabarkan akan mulai syuting tahun ini. Namun, jadwal dan platform siaran belum diputuskan jadi tunggu kabar selanjutnya ya. Siapa yang sudah nggak sabar nonton drama ini?