
Dorce Gamalama dikenal sebagai sosok yang dermawan semasa hidupnya. Mendiang juga aktif dalam kegiatan sosial, salah satunya dengan membangun Masjid Al Hayyu sekitar 10 tahun yang lalu. Masjid yang dibangun Dorce Gamalama dibuka untuk umum.
5. Dewi Perssik

Dewi Perssik mungkin sibuk dalam pekerjaannya. Namun pedangdut cantik itu tidak pernah lupa untuk beramal. Istri Angga Wijaya ini bahkan membangun musala di kampung halamannya, Jember. Depe diketahui membangun musala ini untuk mendiang ayahnya.
6. Nita Thalia

Nita Thalia tak hanya membangun satu masjid, tapi beberapa di kawasan yang berbeda. Dua masjid yang dibangun oleh penyanyi dangdut cantik ini adalah Masjid At-Tabarok di Karawang dan Masjid Al-Kautsar di Bandung.
7. Muzdalifah

Muzdalifah membangun masjid yang megah bak istana bernama Jami Syamsul Huda. Masjid ini dibangun atas wasiat mendiang suaminya. Masjid yang dibangun Muzdalifah memiliki desain eropa klasik. Pembangunan masjid ini juga turut dibantu oleh masyarakat setempat.
8. Ivan Gunawan

Terungkap bahwa Ivan Gunawan diam-diam membangun masjid di desa Ruwabarangga, Uganda, Afrika. Pembangunan masjid di Afrika ini merupakan proyek amal pribadi Ivan Gunawan. Masjid Indonesia by Ivan Gunawan ini dapat menampung jamaah 400 sampai 500 orang.
Baca Juga: Billy Syahputra Diperiksa Bareskrim Polri
Itu dia deretan seleb yang membangun masjid dan musala. Kedermawanan mereka jelas patut diacungi jempol. Setuju?