Diduga Permainkan Azan, Zinidin Zidan Kembali Dihujat Netizen

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 13 Mei 2022 | 12:46 WIB
Diduga Permainkan Azan, Zinidin Zidan Kembali Dihujat Netizen
Zinidin Zidan [Instagram/@zinidinzidan_real]

Suara.com - Zinidin Zidan kembali menuai atensi. Kali ini terkait videonya yang diduga mempermainkan azan.

Dalam video yang diunggah akun @afififafia di TikTok pada Kamis (12/5/2022) terlihat Zinidin Zidan sedang asyik bernyanyi.

Sampai akhirnya ada nada di lagu tersebut yang disambungkan dengan nada yang biasa dipakai saat azan.

"Zidan lupa diri lagi lantunan adzan dibuat mainan," tulis akun tersebut sebagai caption.

Unggahan soal Zinidin Zidan [TikTok/@afififafia]
Unggahan soal Zinidin Zidan saat diduga mempermainkan azan. [TikTok/@afififafia]

Tidak menunggu lama, video 18 detik ini pun langsung mendapat respons dari para netizen. Mereka memberikan komentar beragam.

"Nggak bisa didiemin kalo begini mah," kata salah satu netizen.

"Padahal dulu juga ada yang bikin kayak gini tapi malah dibilang wih keren banget cangkoknya," sambung lainnya.

"Mending jadi pelawak aja bang," timpal lainnya.

"Humoris nggak segitunya juga," imbuh lainnya.

Baca Juga: Kabar Rizwan Pacari Kirana, Sule: Mau Sama Anak Andika Kangen Band atau Anakonda, Terserah!

Seperti diketahui, Zinidin Zidan mendadak populer setelah videonya menyanyikan lagu Buih Jadi Permadani viral di jagat maya. Saat itu, dia menerima banyak pujian.

Namun belakangan, Zinidin Zidan dihujat karena dianggap menghina Andika Kangen Band dengan menirukan gaya bernyanyi sang vokalis secara berlebihan. Tak sendirian, dia melakukan itu bersama Tri Suaka.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI