Rugi Rp 2 Miliar, Patricia Gouw Ikut Demo Tuntut Kasus Indosurya Diusut Tuntas

Selasa, 28 Juni 2022 | 16:14 WIB
Rugi Rp 2 Miliar, Patricia Gouw Ikut Demo Tuntut Kasus Indosurya Diusut Tuntas
Patricia Gouw ikut aksi unjuk rasa di depan gedung Mabes Polri [Suara.com/Rena Pangesti]

Suara.com - Patricia Gouw terus menyuarakan perjuangan atas kasus Indosurya. Hari ini, Selasa (28/6/2022) ia berpartisipasi dalam demo yang digelar di depan gedung Mabes Polri.

Patricia Gouw yang menjadi korban Indosurya menuntut agar kasusnya diusut tuntas. Terlebih kini, Henry Surya selaku tersangka sudah bebas.

Patricia Gouw  [Instagram/@patriciagouw]
Patricia Gouw [Instagram/@patriciagouw]

"Sebelumnya pernah ada demo, tapi aku nggak datang. Sekarang menyempatkan waktu, karena aku pun juga korban," kata Patricia Gouw.

Dalam tuntutannya, Patricia Gouw ingin siapapun yang terkait dengan tersangka Indosurya bisa diselidiki. Ini berkaca pada kasus Indra Kenz, di mana keluarga serta sang kekasih ikut diperiksa.

"Kami pengin keluarganya diperiksa. Kalau ada salah satu dari mereka (yang terlibat), mbok ya dikembalikan," kata Patricia Gouw.

Patricia Gouw  [Instagram/@patriciagouw]
Patricia Gouw [Instagram/@patriciagouw]

"Semua korban itu bekerja (mendapatkan uang). Itu yang halal," ujarnya lagi menegaskan.

Selain pemeriksaan kepada keluarga tersangka, berkas perkara kasus ini juga diharapkan naik ke kejaksaan. Hingga kedepannya bisa diadili sesuai dengan jeratan hukuman.

"Harapannya berkas ini bisa ke kejaksaan. Ditahan semua penjahatnya dan disita asetnya," kata pengacara Patricia Gouw yang ikut mendampingi, Alvin Liem.

Kasus investasi bodong yang menimpa Patricia Gouw membuat sang model merugi Rp 2 miliar beberapa tahun lalu.

Baca Juga: Bikin Video Reaction Konten Patricia Gouw dan Edric Tjandra, Ini Komentar NCT DREAM

Hanya saja runner up Asia's Next Top Model 2016 ini tak berani bersuara. "Karena nggak tau ya, yang dihadapi ini kayaknya kelas kakap banget," kata Patricia Gouw di kanal YouTube Deddy Corbuzier.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI