Jenita Janet Sibuk Urus Sapi Sejak Menikah, Mulai Berhenti Nyanyi?

Rabu, 17 Agustus 2022 | 21:16 WIB
Jenita Janet Sibuk Urus Sapi Sejak Menikah, Mulai Berhenti Nyanyi?
Jenita Janet dan suaminya, Danu Sofwan [Suara.com/Ismail]

Suara.com - Pedangdut Jenita Janet sempat dituding berbohong mengenai peternakan sapi yang dihadiahkan suaminya. Namun kabar tersebut langsung diklarifikasinya.

"Ada ternaknya. Aku sampai harus ke kandang. Bertemannya sekarang bukan sama orang lagi tapi sama sapi. Supaya ada chemistry sama mereka," kata Jenita Janet di program Rumpi yang tayang Selasa (16/8/2022).

Jenita Janet mengaku sebagai CEO di peternakan sapi tersebut. Namun, sesekali ia ikut turun untuk memantau para SDM-nya.

"Yah enggak aku langsung juga yang terjun. Kan ada SDM-SDM yang punya kemampuan," ujar pelantun "Direject" ini.

"Banyak belajar biar berkembang, penyanyi dangdut yang punya perusahaan, hehe," katanya menyambung.

Sibuk mengurus perusahaannya, Jenita Janet akui sudah jarang bernyanyi dangdut. Meski begitu, jika ada tawaran manggung, ia tetap akan memprioritaskan bernyanyi meskipun kini sudah menjadi juragan ternak sapi.

"Sebenernya harus bisa bagi-bagi. Nyanyi sih masih prioritas. Boleh banget nyanyi sama suami. Kemana-mana aku nyanyi dia nemenin, kayak kemarin ke Bajo manggung demi aku dia nemenin," imbuh Jenita Janet.

Jenita Janet menyebut sang suami tak pernah membatasinya untuk bernyanyi. Namun, sebagai balasannya, perempuan 35 tahun ini harus menemani sang suami tiap ia melakukan perjalanan dinas. Oleh karena itu, Jenita Janet sudah tampak jarang bernyanyi.

"Tapi balesannya gini, kalau dia ada meeting atau kebutuhan apapun, aku harus siap dampingi dia," tutur Jenita Janet.

Baca Juga: Kado Peternakan Sapi dari Suami Dituding Cuma Settingan, Jenita Janet Klarifikasi Bilang Begini

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI