Suara.com - YouTuber ternama Jerome Polin akan hadir di galeri Junior MasterChef Indonesia. Dia bakal tampil di babak grand final yang tayang pada hari ini, Sabtu (20/8/2022).
Kehadiran Jerome Polin ini tentu bukan tanpa alasan. Jerome Polin nantinya ikut memberikan penilain terhadap masakan grand finalis.

"Selain teman dan kerabat terdekat yang datang, pada round grand final ini juga akan kedatangan seorang youtuber terkenal Indonesia, yaitu Jerome Polin Sijabat," demikian bunyi surel yang diterima Suara.com pada Jumat (19/8/2022).
Di babak Grand Final Junior MasterChef Indonesia, dua peserta yang akan bersaing ketat adalah Candice dan Christian.
Mereka memang sukses melaju sampai final usai mengalahkan Kenneth dan Regan.
Berdasarkan bocoran yang diterima, Candice dan Christian akan mendapat tantangan memasak makanan yang didemokan Chef Arnold.
Ada dua putaran memasak yang mana makanan paling lezat bisa keluar sebagai juara.
Unggahan mengenai babak grand final di akun Instagram Junior MasterChef Indonesia sendiri sudah ramai komentar. Netizen memberikan dukungan masing-masing kepada dua peserta.
"Candice dong yang menang," kata salah satu netizen.
Baca Juga: Jerome Polin Ngaku Jarang Rebahan Sejak Kecil, Apa Manfaat yang Dirasakan Saat Ini?
"Christian pasti juaranya," timpal lainnya.