Kerusuhan yang terjadi di rutan tersebut diduga karena adanya kiriman makanan dari keluarga. Hal tersebut kemudian mengharuskan para petugas untuk memeriksa makanan tersebut.
Namun, para narapidana tidak menerima penggeledahan tersebut, dan terjadilah keributan.
Tidak hanya itu, para tahanan teroris juga memiliki keinginan untuk bertemu dengan terdakwa kasus bom Thamrin, yaitu Aman Abdurrahman.
Dalam peristiwa tersebut, sebanyak 155 narapidana kasus terorisme menyandera anggota polisi selama kurang lebih 39 jam. Dan kemudian, para polisi yang disandera dibebaskan meskipun mengalami luka di sekujur tubuhnya.
Namun, dari peristiwa tersebut, sebanyak lima orang polisi dan seorang tahanan tewas. Peristiwa tersebut kemudian diangkat menjadi sebuah film oleh Denny Siregar sebagai produser film Sayap Sayap Patah agar peristiwa tersebut tetap bisa diingat sebagai sejarah.
2. Aktor dan Aktris Mencuri Perhatian

Film Sayap Sayap Patah dibintangi oleh aktor dan artis ternama di industri perfilman Indonesia. Film tersebut dibintangi oleh Nicholas Saputra dan Ariel Tatum yang dipasangkan sebagai suami istri.
Dalam film tersebut, Nicholas Saputra berperan sebagai Adji yang berprofesi sebagai Densus 88, dan Ariel Tatum yang memerankan sosok Nani, istri dari Adji.
Suara.com - 3. Berfokus Drama Cinta Berlatar Mako Brimob
Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Indonesia Tayang Bulan Agustus 2022
Penulis skenario film Sayap Sayap Patah, Monty Tiwa tidak sepenuhnya mengangkat isu seputar terorisme dan Densus 88 seperti pada kisah nyata yang diangkat oleh film tersebut.