
Kemampuan vokal Pinkan Mambo tak perlu diragukan, ia pernah menjadi salah satu penyanyi wanita terbaik dan populer. Ia memanfaatkan kemampuannya untuk membuka sebuah akademi menyanyi bernama Pinkan Mambo Singing Academy. Ia mematok biaya kursus yang cukup terjangkau yaitu Rp 500 ribu per bulan hingga Rp 1 juta untuk kelas private.
4. Bisnis Fashion

Pinkan Mambo membuka bisnis fashion dan menawarkan produk jualannya di Instagram. Lewat akun @pinkanmambocollection ia menjual bermacam model pakaian wanita. Pinkan Mambo menjadi penjual sekaligus model untuk baju-baju yang ia jual. Ya, Pinkan memang tidak menggunakan jasa model untuk mempromosikan baju-baju yang ia jual.
5. Restoran

Selain pisang goreng, Pinkan Mambo juga memulai bisnis lain di bidang kuliner dengan membuka restoran. Pinkan Mambo’s Kitchen adalah nama resto milik Pinkan, ia cukup rajin mencari partner usaha agar bisnisnya ini bisa berjalan dengan baik.
6. Program TV

Usai kisahnya yang mengalami kesulitan ekonomi viral, Pinkan Mambo kembali laris diundang ke banyak program TV. Ia diundang untuk menceritakan kisahnya alih-alih bernyanyi yang merupakan profesi aslinya. Bahkan tak jarang Pinkan Mambo juga harus melucu agar bisa membuat orang lain terhibur.
7. YouTube

Pinkan Mambo kini menjadi YouTuber dan sudah memiliki cukup banyak subscriber. Akun YouTube miliknya sudah diikuti 36,3 ribu pengguna YouTube. Kontennya seputar kehidupan Pinkan sebagai seorang ibu serta vlog tentang gaya hidup mewahnya sekarang setelah kembali tenar. Terkadang ia juga membuat konten tentang putri cantiknya, Michele Ashley yang sedang ia orbitkan untuk jadi penyanyi.
Baca Juga: Alamak! Saban Ditraktir Pria Pinkan Mambo Langsung Horny, Walaupun Cuma Mie Ayam Doang
Itulah beberapa sumber kekayaan Pinkan Mambo yang mengaku lebih kaya dari Maia Estianty. Ia bahkan mengaku punya banyak perusahaan yang jumlahnya mencapai 50. Banyak yang tak percaya dengan pengakuan Pinkan Mambo hingga dirinya pun jadi sasaran nyinyiran netizen. Bagaimana menurutmu?