Karena terus mendapat protes, Baim Wong akhirnya batal mematenkan nama Citayam Fashion Week sebagai milik perusahaannya.
11. Perseteruan Dhena Devanka dan Jonathan Frizzy

Dhena Devanka dan Jonathan Frizzy tak lagi ragu mengumbar masalah rumah tangga. Salah satunya yang diperlihatkan sang aktor saat mantan istrinya ngamuk.
Malah gara-gara insiden ini, anak mereka harus bersembunyi di lemari karena takut.
12. Nikita Mirzani jawab kabar diboikot televisi
![Nikita Mirzani kembali menjalani sidang kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Serang, Banten, Senin (12/12/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/12/12/14847-nikita-mirzani.jpg)
Nikita Mirzani dikabarkan diboikot pihak televisi. Warganet yang penasaran dengan isu tersebut langsung konfirmasi pada artis sensasional ini.
"Tv yang gue boikot. Kalian terbalik. Alhamdulillah walaupun gue sering berurusan sama polisi, tapi nggak pernah diboikot tv," kata Nikita Mirzani pada Juni 2022.
13. Krisna Mukti terseret kasus dugaan penipuan arisan Rp724 juta
![Foto close up wajah Aktor Krisna Mukti saat ditemui usai membuat laporan terkait penyebaran foto dan video pribadi miliknya tanpa izin di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (4/12). [Suara.com /Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/original/2020/12/04/34851-krisna-mukti-suaracomalfian-winanto.jpg)
Krisna Mukti dilaporkan Tessa Mariska atas kasus dugaan penipuan arisan, Juni 2022. Selain sang aktor, ada beberapa orang lain yang ikut terseret dengan total kerugian Rp724,6 juta.
Baca Juga: 10 Potret Istri Pesinetron Tanpa Makeup, Cantik dan Tetap Menawan
Krisna Mukti tidak tinggal diam. Ia memberikan klarifikasi terkait kasus tersebut. Krisna Mukti membenarkan ikut arisan dengan pendapatan Rp180 juta. Padahal uang yang seharusnya didapat Rp250 juta, karena ada 25 orang yang terlibat.