Suara.com - Keakraban artis dengan karyawan selalu berhasil menyedot perhatian. Seperti baru-baru ini, momen Ria Ricis ajak karyawan berbelanja di mal yang kemudian membuatnya dipuji habis-habisan.
Rupanya Ria Ricis bukan hanya sekadar mengajak belanja di mall, melainkan mentraktir. Cerita artis traktir karyawan belanja di mall selain Ria Ricis juga dapat disimak melalui berikut ini.
1. Ria Ricis

Pada bulan Februari 2023 ini, Ria Ricis mengajak karyawan-karyawannya pergi ke mal. Ricis lantas menunjukkan toko yang menjual tas dan sandal lucu langganannya.
Saat diminta memilih, para karyawan tampak ragu mengetahui harga barang-barang di toko langganan Ria Ricis sangat mahal. Namun harga tak menjadi masalah bagi Ria Ricis asal para karyawan menyukai barang-barang yang mereka pilih sendiri.
2. Atta Halilintar

Begitu pun Atta Halilintar yang mentraktir karyawan belanja di mal jelang lebaran tahun 2022 lalu. Atta Halilintar membebaskan para karyawan memilih pakaian tanpa batasan nominal maupun waktu.
Tak hanya itu, para karyawan Atta Halilintar juga diperbolehkan memilih pakaian untuk keluarga masing-masing. Alhasil Atta Halilintar harus mengeluarkan uang mencapai Rp100 juta untuk belanjaan para karyawannya itu.
3. Nathalie Holscher
Baca Juga: Memunculkan Pro dan Kontra, Intip 9 Potret Artis Jalani Ritual Melukat yang Dikira Pindah Agama

Nathalie Holscher juga mentraktir lima karyawannya belanja di mal. Namun beda dari dua artis sebelumnya, mantan istri Sule tersebut memberikan batasan waktu agar momen belanja para karyawannya lebih seru dan makin berkesan.