Suara.com - Desta mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan secara online, Kamis (11/5/2023).
Hal ini tentunya membuat terkejut banyak pihak. Pasalnya selama ini rumah tangga Desta dan Natasha Rizky selalu terlihat harmonis.
Bahkan saat Desta dan Natasha Rizky masih berpacaran banyak yang mencibir hubungan mereka.
Namun pada akhirnya Desta menunjukan keseriusannya dan menikah dengan Natasha Rizky tepat di hari Kartini, 21 April 2023.
Seperti apa perjalanan cinta Desta dan Natasha Rizky? Berikut ulasannya.
1. Kenal di Sinetron

Desta bertemu Natasha Rizky saat syuting sinetron yang sama. Kala itu, Natasha Rizky merupakan aktris pendatang baru.
Desta dan Natasha Rizky lantas bertukar pin BBM. Dari situlah komunikasi mereka semakin intens hingga sepakat menjadi sepasang kekasih.
2. Pacaran 5 Bulan
Baca Juga: 4 Fakta Gugatan Cerai Desta ke Natasha Rizky, Siap Biayai 3 Buah Hatinya Setelah Resmi Berpisah

Dalam waktu singkat, Desta yakin untuk melanjutkan hubungannya dengan Natasha Rizky menuju ke jenjang pernikahan. Dari awal kenal hingga akhirnya menikah, Desta dan Natasha hanya butuh waktu lima bulan.
Selama lima bulan pacaran, Natasha Rizky mengaku diputusin Desta sebanyak tiga kali. Menurut cerita wanita yang akrab disapa Acha itu, penyebabnya adalah sosok Desta yang mudah overthinking.
3. Tak Direstui

Diam-diam Desta menemui ibu Natasha Rizky untuk meminta restu menikah. Namun karena usia Desta 16 tahun lebih tua, restu ibunda Natasha Rizky tak didapatkan Desta.
Desta dan Natasha Rizky kemudian memutuskan bertunangan terlebih dahulu. Dalam proses tersebut, Acha meyakinkan sang ibunda tentang alasannya yakin menikah dengan Desta hingga akhirnya mendapatkan restu.
4. Perjanjian Pranikah