Renaga Tahier Ternyata Anak Ferdy Element, Dibebaskan Pacaran Asalkan Jangan Sampai Hamil

Yazir Farouk Suara.Com
Selasa, 30 Mei 2023 | 07:15 WIB
Renaga Tahier Ternyata Anak Ferdy Element, Dibebaskan Pacaran Asalkan Jangan Sampai Hamil
Anak Ferdy Element, Renaga Tahier [Instagram]

Suara.com - Renaga Tahier anak Ferdy Element buka-bukaan soal hubungannya dengan sang ayah. Aga, sapaan akrab Renaga, mengaku suka bercerita apa pun pada Ferdy termasuk urusan wanita.

Tampil di acara KKN milik Nikita Mirzani, Renaga Tahier menceritakan bahwa dia sering minta pendapat ayahnya jika sedang dekat dengan perempuan. Pria berusia 23 tahun itu juga menyampaikan pesan Ferdy padanya.

"Intinya papa cuma ngasih tahu kalau sama perempuan jangan pernah kasar, jadi lu treat mereka like a queen, tapi lihat lagi, si ceweknya ini gimana feedback ke lu, kalau nggak ada feedback ya buat apa diterusin," ujarnya dikutip dari kanal YouTube Nexera Entertainment.

Renaga Tahier mengungkap bahwa Ferdy Element adalah sosok ayah yang open minded. Namun tetap saja, dia tidak pernah bercerita tentang hal yang lebih intim seperti berhubungan seksual dengan pacar.

"Pokoknya intinya jangan main cewek, jangan narkoba ya gitu-gitu. Kalau misal hamil ya jangan sampai lah," kata Aga.

"Masa nggak boleh (main cewek)?" tanya Nikita Mirzani tak percaya.

Mendengar pertanyaan tersebut, Renaga Tahier buru-buru mengoreksi ucapannya.

"Maksudnya jangan sampai hamil. (Boleh asal) jangan sampai bunting," ujarnya menegaskan.

"Kan keceplosan," imbuhnya sambil tertawa.

Baca Juga: Ressa Herlambang Ingin Cerita Jujur, tapi Ditentang Keluarga Gegara Buka-bukaan Rahasia secara Vulgar

Renaga Tahier juga sempat mengungkapkan dirinya tak lagi perjaka sejak kelas 2 SMA. Di usianya yang menginjak 23 tahun, dia telah menjalin hubungan dengan belasan perempuan.

Renaga Tahier merupakan anak ketiga dari Ferdy Tahier dengan Fabiola Evans. Aga dikenal sebagai musisi dan aktor berbakat yang ikut membintangi sinetron hits Para Pencari Tuhan Jilid 16.

Kontributor : Chusnul Chotimah

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI