Inge Anugrah Curhat Merasa Tertekan dan Tak Didengar Selama Menikah dengan Ari Wibowo

Inge Anugrah curhat Ari Wibowo selalu menolak konseling pernikahan demi menjaga nama baik dan merasa tidak bisa mengubah sifatnya.

Risna HalidiShevinna Putti Anggraeni
Selasa, 06 Juni 2023 | 18:14 WIB
Inge Anugrah Curhat Merasa Tertekan dan Tak Didengar Selama Menikah dengan Ari Wibowo
Inge Anugrah. (YouTube/ dr. Richard Lee, MARS)

Suara.com - Inge Anugrah ternyata sudah lama ingin bercerai dengan Ari Wibowo. Sebab, ibu dua anak itu merasa masalah dalam rumah tangganya tak pernah selesai.

Meskipun mereka sudah berusaha diskusi untuk memperbaiki masalah, tetapi Inge Anugrah merasa polanya selalu kembali dan Ari Wibowo tetap tidak berubah.

Untuk itu, Inge Anugrah sempat mengajak Ari Wibowo untuk menjalani konsultasi pernikahan. Namun, aktor tampan itu selalu menolak karena khawatir data dirinya akan bocor.

"Berkali-kali aku minta konseling, tapi nggak pernah terjadi. Karena dia nggak mau, dia nggak percaya dengan confidentiality. Karena dia orang yang nggak percaya dengan konseling, ya kita nggak pernah konseling," jelas Inge Anugrah dalam YouTube dr Richard Lee MARS, Senin (5/6/2023).

Baca Juga:Punya Banyak Masalah dengan Artis Hingga Anak Sendiri, Nikita Mirzani Jadikan Ladang Cuan

Karena tak percaya, Inge Anugrah mengatakan Ari Wibowo juga tak pernah mendengarkan saran dan nasihatnya untuk pergi ke konseling. Padahal baginya, pergi ke konseling sama seperti orang sakit yang pergi ke dokter untuk berobat.

Ari Wibowo dan Inge Anugrah bersama kedua putranya: Kenzo dan Marco. [Instagram]
Ari Wibowo dan Inge Anugrah bersama kedua putranya: Kenzo dan Marco. [Instagram]

"Sampai aku bilang kalau pun satu Indonesia tahu kita pergi ke konseling, itu hal yang positif. Karena, kita menyadari ada masalah itu dan kita memperbaikinya dengan cara pergi ke konselor. Tapi, itu juga nggak masuk ke dia nasehat aku," jelas Inge Anugrah.

Inge Anugrah mengatakan Ari Wibowo takut publik tahu rumah tangganya bermasalah sampai pergi ke konseling pernikahan. Menurut ibu dua anak itu, mempertahankan pernikahan mestinya lebih penting daripada menjaga nama baik.

"Jadi, maksudku aku kalau memang pernikahan kita itu penting ya kenapa nggak itu dulu daripada nama baik," jelasnya.

Pada akhirnya, Inge Anugrah lebih banyak memendam sendiri masalahnya. Karena, ibu dua anak itu tetap merasa tak bahagia dan tidak didengar meskipun sudah membicarakannya dengan Ari Wibowo.

Baca Juga:Bangun 7 Villa di Bali, Nikita Mirzani Bakal Hijrah ke Pulau Dewata?

"Aku masih merasa nggak bahagia, aku merasa tertekan, aku merasa nggak didengar, aku merasa kecil dan lainnya. Makanya aku berusaha ke konselor tapi dia nggak mau," ujarnya.

Bahkan, Ari Wibowo justru meminta Inge Anugrah untuk menerima sifatnya yang tak bisa diubah meskipun tidak bahagia. Sedangkan, Inge merasa seseorang seharusnya minimal memiliki keinginan untuk berubah lebih baik.

"Ada satu titik dia bilang kalau 'ini aku, aku udah umur segini dan nggak bisa berubah jadi terima aku'. Menurut aku, kita emang nggak bisa ngubah seseorang atau ekspek dia akan berubah. Tapi, kalau ekspek dia bisa berubah sebelum aku jatuh cinta kenapa tidak?" jelasnya.

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

ENTERTAINMENT

TERKINI