Karier Pamela Safitri

Pamela Safitri mengawali kariernya sebagai personil Duo Serigala bersama rekannya, Oza Kiozza. Dibentuk pada 2014, mereka dikenal lantaran dengan goyang dribble.
Duo Serigala debut dengan merilis single perdana bertajuk Abang Goda. Sederet lagu yang mereka rilis selanjutnya termasuk Baby Baby, Sakura, Sianida dan Kost Kostan.
Selain bernyanyi, Pamela Safitri juga membintangi beberapa judul film seperti Youtubers, Komedi Modern Gokil, Komedi Gokil 2 dan Security Ugal-ugalan. Pamela juga sempat bermain sinetron.
Kontroversi Pamela Safitri

Pamela Safitri sempat tersandung sejumlah kontroversi. Pada 2015, namanya disorot setelah foto syur dirinya memamerkan bagian intim sempat beredar luas di media sosial.
Kemudian pada 2017, pakaian Pamela Safitri sempat melorot saat manggung di Ternate lantaran terlalu heboh bergoyang. Tahun 2018, Pamela mengaku sempat mengalami pelecehan oleh seorang pejabat daerah.
Video Pamela disawer oleh seorang pria juga sempat menggegerkan publik pada 2019. Pria tersebut terlihat ingin meletakkan uang di dada Pamela menggunakan mulut.
Terkini, Pamela siap adu jotos melawan Dinar Candy di ring tinju.
Baca Juga: Pamela Safitri Dibantu Ibu Saat Jambak Dinar Candy, Sang DJ Kesal: Tau Gitu, Gue Bawa Bapak
Kontributor : Chusnul Chotimah