Oklin Fia Akhirnya Diperiksa Polisi Imbas Konten Makan Es Krim, Netizen: Jilat-Jilat Tuh Jeruji Besi

Kamis, 24 Agustus 2023 | 17:19 WIB
Oklin Fia Akhirnya Diperiksa Polisi Imbas Konten Makan Es Krim, Netizen: Jilat-Jilat Tuh Jeruji Besi
Didampingi pengacara, Oklin Fia tertunduk di hadapan wartawan saat tiba di Polres Jakarta Pusat, Kamis (24/8/2023). Oklin diperiksa terkait kasus dugaan konten asusila yang dibuatnya, yang sempat viral beberapa waktu lalu. [Rena Pangesti/Suara.com]

Suara.com - Selebgram kontroversial Oklin Fia akhirnya muncul ke publik setelah dilaporkan Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslim Indonesia (PB SEMMI) ke polisi terkait konten makan es krim dengan gestur mesum. Hari ini, Kamis (24/8/2023), Oklin penuhi panggilan penyidik Polres Metro Jakarta Pusat. 

Kuasa hukum Oklin, Budiansyah, mengatakan kliennya harap-harap cemas bakal diperiksa penyidik. Menurut dia, hal ini cukup wajar. 

Aksi TikTokers Oklin Fia makan es krim di depan kemaluan pria. (Instagram/ nenktainment)
Aksi TikTokers Oklin Fia makan es krim di depan kemaluan pria. (Instagram/ nenktainment)

"Namanya orang diperiksa, pasti ada rasa deg-degan lah ya, apalagi masih muda," kata Budiansyah sebelum pemeriksaan berlangsung.

Sepanjang diwawancari awak media, Oklin Fia hanya tertunduk. Pakaiannya pun sedikit berbeda dengan yang biasa dikenakannya dalam konten media sosial.

Kali ini, Oklin Fia memakai hijab cokelat dan gamis hitam dengan tali di bagian pinggang. Perempuan 22 tahun ini juga menutupi wajahnya dengan masker hitam.

Walau diam saja saat berhadapan dengan awak media, Budiansyah mengatakan bahwa kliennya kooperatif ketika diperiksa oleh polisi.

Melihat sosok Oklin Fia yang hadir di kantor polisi, warganet tak ragu-ragu menghujatnya.

"Ayo Oklin, berani jilat-jilat di kantor polisi?" sindir @ibuku***, dikutip dari unggahan akun @lambe_danu.

"Sukurin soklin bentar lagi jilat jeruji besi," cibir @dhesela***.

Baca Juga: Sempat Ancam Lapor Polisi, Persoalan Rizky Billar yang Disebut Dukung Oklin Fia Berakhir Damai

"Mampus lu, jilatin tuh dinding sel," imbuh @kirani***.

Oklin Fia dilaporkan PB SEMMI karena kontennya yang dianggap vulgar. Gagal dilaporkan kasus penistaan agama, Oklin hanya dijerat UU ITE. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI