Gitar Rp 34,5 Juta yang Diduga Rusak di Bagasi Batik Air Ternyata Milik Gitaris Soegi Bornean, Begini Kronologinya

Rabu, 20 September 2023 | 19:00 WIB
Gitar Rp 34,5 Juta yang Diduga Rusak di Bagasi Batik Air Ternyata Milik Gitaris Soegi Bornean, Begini Kronologinya
Profil Soegi Bornean (Instagram/@soegiborneanmusik)

Suara.com - Gitar Taylor 314 seharga Rp 34,5 juta yang diduga rusak usai keluar dari bagasi Batik Air ternyata bukan milik vokalis Soegi Bornean, Fanny Soegi. Ia cuma bantu memviralkan kemalangan yang dialami sang gitaris, Aditya Ilyas selaku pemilik barang.

"Itu gitar saya pribadi," ungkap Aditya Ilyas saat dikonfirmasi awak media, Rabu (20/9/2023).

Cerita kerusakan gitar personel Soegi Bornean bermula saat mereka pulang ke Semarang usai manggung di Bengkulu belum lama ini. Menumpang pesawat Super Air Jet, Fanny Soegi dan kawan-kawan terlebih dulu transit di Jakarta sebelum melanjutkan perjalanan ke Semarang dengan Batik Air.

"Transit di sana ada sekitar 3 jam," kata Aditya Ilyas.

Profil Soegi Bornean (Instagram/@soegiborneanmusik)
Profil Soegi Bornean (Instagram/@soegiborneanmusik)

Kelalaian petugas yang membuat gitar Aditya Ilyas pecah diduga terjadi saat proses pemindahan barang dari bagasi Super Air Jet ke Batik Air yang ditumpangi para personel Soegi Bornean. Sebab sebelum terbang dari Bengkulu, Aditya sudah memastikan gitarnya terbungkus rapi di tempat yang kokoh.

"Sebelum berangkat itu sudah dalam kondisi ter-wrapped dengan baik dan banyak sekali stiker fragile. Itu juga pakai hardcase bawaan yang cukup keras ya, dan dalamnya itu rapat sekali, tidak ada celah sedikit pun," papar Aditya Ilyas.

"Jadi itu kalau pecah, berarti kalau tidak karena jatuh dari atas, berarti dia kebanting terus kena bagian bawahnya. Yang pecah kan bagian bawah, bagian atasnya nggak apa-apa. Jadi bukan karena ketindihan kayaknya, tapi karena jatuh terlalu keras," imbuhnya.

Sampai saat ini, belum ada itikad baik dari pihak maskapai penerbangan yang diduga lalai hingga membuat gitar Aditya Ilyas pecah. Padahal, dirinya dan Soegi Bornean sudah ditunggu jadwal manggung berikutnya.

"Belum ada sama sekali permintaan maaf secara resmi sampai saat ini. Ini jelas sangat mengganggu loh, karena kami Jumat, Sabtu, Minggu besok ada panggung dan sejauh ini belum dapat gitar pengganti," terang Aditya Ilyas.

Baca Juga: Parah, Gitar Fanny Soegi Seharga Rp34,5 Juta Rusak di Bagasi Batik Air

Selain permintaan maaf, besar pula harapan Aditya Ilyas untuk pihak maspakai penerbangan terkait bisa segera memberi solusi untuk masalah tersebut.

"Penginnya sih gitar saya bisa balik ya. Gitar ini tuh susah banget nyari di Indonesia, tapi ini nggak tahu gimana pertanggungjawabannya Lion," ucap Aditya Ilyas.

Sebelumnya diberitakan, Fanny Soegi lewat platform X meminta tanggung jawab Lion Air Group soal pecahnya gitar yang dibawa usai terbang bersama Batik Air. Ia mengunggah beberapa potret kerusakan gitar di bagian bawah dan samping setelah keluar bagasi.

Bukan cuma gitar, Fanny Soegi juga mengunggah potret kotak mixer Soegi Bornean yang sudah dalam keadaan terbuka usai keluar dari bagasi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI