Ratu Rizky Nabila Spill Tipis-Tipis Konsep Hijrah Para Artis, Settingan Demi Raih Simpati?

Rabu, 04 Oktober 2023 | 18:29 WIB
Ratu Rizky Nabila Spill Tipis-Tipis Konsep Hijrah Para Artis, Settingan Demi Raih Simpati?
Ratu Rizky Nabila (instagram)

Suara.com - Selebgram Ratu Rizky Nabila kembali bikin publik geger usai melepas cadar dan hijabnya. Ia kembali tampil seksi di hadapan publik dan menuai kritik tak sedap.

Meski demikian, Rtau Rizky Nabila tidak tinggal diam mendapat komentar miring dari warganet. Justru ia mengumbar tipis-tipis mengenai fenomena artis yang hijrah di Tanah Air.

Seolah menyebut bula fenomena hijrah para artis ini memiliki maksud terselubung, Ratu Rizky Nabila sebut bila industri hiburan yang dijajaki penuh dengan settingan. Ia bahkan menyeret nama ustaz Derry Sulaiman, Datin Jodha, Arie K Untung dan juga Fenita Arie.

"Wah saya gak bisa tag ustaz Derrry Sulaiman. Kalian gatau ya? Kalau ini industri yang fucked up. Semua dikonsepin," tulisnya sebagai keterangan.

Ia pun seolah mengungkap rasa sakit hatinya lantaran keputusan hijrahnya justru dijadikan cuan bagi beberapa orang.

"Kalian mau tau kenapa saya unfoll beberapa orang? Karena niqab saya ditawar untuk brand. Padahal hijrah saya itu diam-diam. Fenita Arie dan Arie Untung, maaf saya terlalu real. Tapi hijrahku tidak bisa dibayar dengan apapun," tegasnya.

Lebih lanjut, Ratu Rizky Nabila meminta Datin Jodha, istri Ustaz Derry Sulaiman untuk membuka komunikasi dengannya. Ia juga mengancam bakal membongkar diduga fenomena artis hijrah yang belakangan ini sedang naik daun.

"Tolong kasih statement sedikit atau saya bongkar semua! Geger nanti satu Indonesia, banyak figur besar di dalamnya yang dikonsepkan. I have a real problem with real things. I speak the truth, if i want," tandasnya.

Alhasil pengakuan Ratu Rizky Nabila ini pun mencuri perhatian publik dan menuai beragam komentar. Tak hanya cibiran terkait lepas hijab dan cadar, namun beberapa warganet menduga terkait konsep artis yang disebutkan dalam caption di atas.

Baca Juga: Diisukan Mualaf, Ghea Indrawari Ngamuk Hingga Bongkar Fakta Sebenarnya: Kayak Gini Jatuhnya Fitnah Ya!

"Jadi hijrah-hijrah artis dan bercadar itu setingan kah kak? Demi simpatik?" tanya seorang warganet.

"Emang kenapa ari sama bininya? Ayo bongkar kak!" desak salah satu warganet.

"Bongkar dong, penasaran nih dengan orang-orang berdalil alih-alih mencari kenikmatan dunia," sahut warganet lain.

"Semua tentang bisnis, hijab, niqab, kembali ke uang," timpal warganet yang berbeda.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI