Kembali Jalani Program Bayi Tabung, Asmirandah Ubah Gaya Hidup

Rabu, 08 November 2023 | 10:00 WIB
Kembali Jalani Program Bayi Tabung, Asmirandah Ubah Gaya Hidup
Asmirandah dan Jonas Rivanno bersama anak mereka Chloe Emanuelle di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (7/11/2023). [Suara.com/Tiara Rosana]

Suara.com - Pasangan selebriti Asmirandah dan Jonas Rivano kembali menjalani program bayi tabung untuk merencanakan anak kedua mereka.

Ini merupakan kali kedua mereka menjalankan program tersebut setelah Asmirandah melahirkan putri sulungnya, Chloe Emanuelle Van Wattimena dengan program yang sama. Sang pesinetron dan suami memutuskan untuk menggunakan program itu lagi saat Chloe sudah meminta adik.

"Lanjutin program, tapi memang nggak buru-buru, santai aja, dan prosesnya masih sampai tahun depan. Tahun ini kita masih jalanin prosesnya konsultasi lagi, cek-cek lagi semua dimulai dari awal," tutur Asmirandah saat ditemui di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (7/11/2023).

"Begitu anak kita sudah siap, kita sebagai orang tua juga harus siap," kata Asmirandah menyambung. 

Asmirandah dan Jonas Rivanno bersama anak mereka Chloe Emanuelle di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (7/11/2023). [Suara.com/Tiara Rosana]
Asmirandah dan Jonas Rivanno bersama anak mereka Chloe Emanuelle di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (7/11/2023). [Suara.com/Tiara Rosana]

Program yang dijalankan Asmirandah berjalan lancar hingga saat ini. Bahkan bintang sinteron Kemilau Cinta Kamila itu sampai mengubah gaya hidupnya demi suksesnya program bayi tabung.

"Puji Tuhan banget semuanya lancar, dimudahkan, dan semoga hasilnya baik," kata Asmirandah. 

"Paling mengubah gaya hidup sehat aja sih, dari pemilihan makanan, dan cara kita, kalau bisa nggak begadang. Jadi benar-benar pola hidup sehatnya harus dijaga," imbuhnya.

Kemudian Asmirandah berjanji akan menceritakan rangkaian program yang dijalaninya ini ke Instagram-nya kelak. 

Pasalnya, banyak warganet ibu-ibu yang meminta sang aktris menceritakan pengalamannya, sebab dia sudah pernah sukses dengan program bayi tabung dan bahkan sudah menjalani yang kedua.

Baca Juga: 10 Seleb Indonesia Dituduh Pro Israel, Termasuk Asmirandah dan Tarra Budiman

"Banyak banget ibu-ibu muda dan teman-teman yang juga sama-sama berjuang buat dapetin buah hati kan selalu nanya ke aku lewat DM, makanya ketika nanti prosesnya sudah jalan aku akan ceritain dari awal sampai akhir di Instagram aku," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI