Tidak hanya akting, Aishah juga aktif sebagai model dan presenter. Ia kerap membagikan kedua aktivitasnya tersebut melalui media sosial.
Dekat dengan Ashraf Sinclair dan Istri, Bunga Citra Lestari

Bak adik kakak pada umumnya, Aishah Sinclair memiliki hubungan yang dekat dengan Ashraf Sinclair. Ditambah lagi, dengan jarak usia keduanya hanya satu tahun.
Sepeninggal Ashraf, Aishah dipantau beberapa kali mengunggah potret kebersamannya dengan sang kakak. Ia juga dekat dengan iparnya, Bunga Citra Lestari.
Kedekatan antara Aishah Sinclair dan Bunga Citra Lestari ini juga terlihat melalui unggahan manis di Instagram. Unggahan terakhir dibagikannya usai Ashraf meninggal dunia.
Hubungan dekat antara ipar tersebut semakin terlihat dalam pernikahan BCL yang kedua kalinya. Seolah sama sekali tidak merasa masalah, ia setia menemani BCL selama sesi pernikahan tersebut.