Suara.com - Baru-baru ini, Fuji diundang menjadi bintang tamu dalam podcast Deddy Corbuzier. Tidak hanya berdua, Fuji juga berbincang dengan Vidi Aldiano dan Joshua Suherman.
Podcast tersebut dibagikan di YouTube pada Sabtu (6/1/2024). Hanya dalam waktu yang singkat, podcast tersebut sudah ditonton sebanyak 3 juta kali hingga Minggu (7/1/2024).
Cuplikan-cuplikan videonya pun viral di media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun TikTok @happyness709.
Pada cuplikan tersebut, Fuji menyinggung mengenai hubungan asmaranya. Apalagi ia ramai dirumorkan dekat dengan beberapa pria.
Meski begitu, perjodohan yang dilakukan oleh penggemar harus terpatahkan saat ini. Pasalnya, ia mengaku sedang tidak berpacaran dengan siapapun.
"Kamu ada cowok nggak sekarang?" tanya Deddy Corbuzier.
"Nggak ada," jawab Fuji singkat.
Saat ditanya alasan mengapa ia masih single, Fuji memberikan jawaban yang mengejutkan. Ia mengaku memang tidak ada yang mendekatinya.
"Kenapa?" tanya Deddy lagi.
Baca Juga: Singgung Fuji Artis Jalur Duka, Adab Vidi Aldiano Jadi Omongan
"Ya nggak ada yang deketin," jawabnya.