Hadiah Menang Pemilu, Tompi Bakal Tepati Janji Operasi Kantung Mata Gibran

Yohanes Endra Suara.Com
Jum'at, 16 Februari 2024 | 06:05 WIB
Hadiah Menang Pemilu, Tompi Bakal Tepati Janji Operasi Kantung Mata Gibran
Tompi dan Gibran Rakabuming Raka. (Instagram/dr_tompi)

Suara.com - Tompi berniat untuk menepati janjinya untuk memberikan hadiah kepada paslon yang memenangkan Pemilu 2024.

Kembali pada Oktober 2023, penyanyi sekaligus dokter bedah plastik itu mengungkap keinginan untuk menghadiahkan operasi kantung mata untuk paslon yang terpilih.

Saat itu Tompi menyoroti ketiga paslon Capres dan Cawapres 2024 yang sama-sama memiliki masalah kantung mata.

"Mungkin mereka punya banyak perbedaan, gak papa itu asik. Tetapi saya melihat mereka punya 1 PERSAMAAAN! Semua punya masalah yang sama!" tulisnya seperti dikutip pada Kamis (15/2/2024).

"MASALAH KANTUNG MATA, saya rasa bila berkenan saya mau hadiahkan operasi kantung matanya. Insyaallah jadi lebih segaran Pak," sambungnya.

Sehari setelah Pemilu 2024 berlangsung, Tompi berniat menepati janjinya tersebut.

Berdasarkan metode hitung cepat atau quick count, paslon nomor urut 2 yaitu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka kemungkinan akan lolos satu putaran.

Bersama potretnya dengan Gibran, Tompi menanti jadwal yang pas untuk memberikan hadiah yang telah dijanjikan.

"Selanjutnya menunggu jadwal buang kantong mata nih @gibran_rakabuming," tulisnya menandai akun anak Presiden Jokowi tersebut.

Baca Juga: Kerap Dicemooh, Ridwan Kamil Kini Ungkap Alasan Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024

Unggahan Tompi sontak dibanjiri beragam komentar dari warganet. Banyak yang menantikan Gibran menerima operasi kantung mata gratisan dari sang dokter.

"Yessss, percayakan kepada maestro kita dr Tompi," komentar akun @teguhostenrik.

"Bener dok, biar mas Gibran tetap awet muda," tambah akun @ika_masri.

"Facelift sama perbaiki kontur gigi juga dok," sahut akun @addilladandunianya.

"Jangan dok biar saja, karena itu tandanya mas @gibran_rakabuming kurang tidur karena memikirkan negara ini agar kedepan lebih baik lagi dan masyarakatnya sejahtera," tulis akun @yudiasi.

Menariknya, Tompi sama sekali tak menyinggung apakah Prabowo Subianto juga akan menerima hadiah operasi gratis darinya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI