Suara.com - Seleb TikTok @boboholokal baru-baru ini berkesempatan mewawancarai Timothee Chalamet di Korea Selatan dalam rangka promosi film Dune: Part Two.
Pada kesempatan tersebut, Alex nama asli sang TikToker memberi tahu tentang nama panggilan akrab Timothee Chalamet di Indonesia, yaitu Bang Slamet.
"Apakah kamu tahu kalau nama kamu di Indonesia adalah Bang Slamet," ujarnya seperti dikutip pada Kamis (28/2/2024).
"Nggak, nggak pernah dengar," jawab Timothee Chalamet dalam bahasa Inggris.
Alex lantas menjelaskan bahwa warga Indonesia biasa memanggil aktor Amerika keturunan Prancis tersebut dengan nama Bang Slamet.
"Apa artinya?" tanya Timothee Chalamet.
"Nama Chalamet di Indonesia (terdengar seperti) Slamet. Kayak Brother Slamet," jelasnya.

Kekasih Kylie Jenner itu rupanya tak masalah meski namanya diplesetkan menjadi Slamet oleh orang Indonesia.
"Aku terima-terima," ujarnya sambil tersenyum.
Baca Juga: Go Public dengan Kylie Jenner, Timothee Chalamet Malah Dikritik Merokok di Tempat Umum
"Itu julukan gemes buat kamu," sahut Alex.