Suara.com - Jessica Jane tampaknya akan menyusul sang kakak, Jess No Limit untuk menikah. Sebab YouTuber 22 tahun tersebut baru saja memamerkan momen dilamar.
Dalam unggahan tersebut, hadir foto sosok laki-laki yang berlutut di hadapan Jessica Jane. Ia juga terlihat menyodorkan benda yang diduga cincin ke adik Jess No Limit tersebut.
"4-4-2024," tulis Jessica Jane di Instagram pada Selasa (2/4/2024).
Sayang, tidak diketahui siapa sosok lelaki tersebut. Sebab tidak terlihat jelas karena hanya tampak siluet hitam.
Sejumlah selebgram pun memberikan ucapan selamat kepada Jessica Jane. Seperti Livy Renata, Fadil Jaidi hingga Sarah Keihl yang antusias di kolom komentar.
BACA SELENGKAPNYA: Jessica Jane Review Makanan di Restoran Ayam Raffi Ahmad, Harga Makanannya Jadi Sorotan
Namun, tidak semua warganet percaya jika Jessica Jane benar-benar dilamar. Beberapa menduga, postingan ini merupakan konten promosi produk liptint.
Hal itu karena bentuk cincin yang menyerupai es krim. Di mana sebelumnya, Jessica Jane pernah mengunggah foto sambil memegang es krim.
"Itu launching lip produknya nggak sih? Soalnya bentuk produknya es krim dan itu yang dipegang seperti es krim," kata warganet.
"Iya kayaknya ka, soalnya aku pernah lihat vlognya, dia mau launching produk," ucap @can****.