Masih Sering Ribut, Dinar Candy Belum Mau Nikah dengan Ko Apex

Kamis, 02 Mei 2024 | 16:19 WIB
Masih Sering Ribut, Dinar Candy Belum Mau Nikah dengan Ko Apex
Dinar Candy [Intens Investigasi]

Suara.com - Artis Dinar Candy memang mulai membuka kisah asmaranya dengan pengusaha Arfandi Susilo atau yang biasa dikenal sebagai Ko Apex. Bahkan, Dinar sudah diperkenalkan ke keluarga Ko Apex saat perayaan Idul Fitri kemarin dan begitu pun sebaliknya.

"Jadi aku ke keluarga dia, dia ke keluarga aku," ujar Dinar Candy dalam sebuah wawancara belum lama ini.

Namun sampai sekarang, Dinar Candy belum mau membahas rencana pernikahan dengan Ko Apex. Berbagai dalih Dinar sampaikan ketika disinggung soal rencana pernikahan dengan Ko Apex.

Dinar Candy dan Ko Apex (Instagram)
Dinar Candy dan Ko Apex (Instagram)

Salah satu yang paling sering dijadikan dalih oleh Dinar Candy adalah faktor kesibukan masing-masing, yang membuat dirinya dan Ko Apex belum punya waktu untuk membahas rencana pernikahan.

"Dia masih fokus sama bisnisnya, aku juga masih fokus sama kerjaan aku," papar Dinar Candy.

Terkini, Dinar Candy mengakui bahwa baik dirinya maupun Ko Apex masih harus menyamakan frekuensi sebelum kelak hidup bersama.

"Sekarang itu lagi susah banget, lagi banyak yang masih harus diperbaiki," beber Dinar Candy di program televisi Pagi Pagi Ambyar baru-baru ini.

BACA JUGA: Berlangsung Sejak 2022, Begini Kronologi Dugaan Pemalsuan Dokumen Kapal oleh Ko Apex Pacar Dinar Candy

BACA JUGA: Ko Apex Terseret Kasus Pemalsuan Dokumen, Malam-malam Mantan Istri Tulis Status Seperti Ini

Dinar Candy dan Ko Apex. [Instagram]
Dinar Candy dan Ko Apex. [Instagram]

Meski sering mendapat hadiah mewah, Dinar Candy menyebut hubungannya dengan Ko Apex masih jauh dari kata ideal. Hari-hari mereka masih dilalui dengan berbagai konflik yang terkadang memicu pertengkaran hebat.

"Kalau disangkanya romantis banget, nggak. Berantemnya masih banyak, masih panas," kisah Dinar Candy.

Kalau benar nantinya berjodoh dengan Ko Apex, Dinar Candy memperkirakan bahwa mereka baru mulai bisa membicarakan rencana pernikahan pada 2025.

"Mungkin baru bisa diomongin tahun depan," pungkas Dinar Candy.

Dinar Candy disebut-sebut sebagai penyebab rumah tangga Ko Apex dengan Ayu Soraya hancur berantakan. 

Ayu bahkan sempat membocorkan rekaman video call mesra antara Ko Apex dengan Dinar Candy. Meski akhirnya memiliki hubungan, Dinar tetap membantah sebegai perebut suami orang atau pelakor. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI