Jadi K-Popers dan Fans BTS Bikin Luna Maya Belajar Bisnis

Sumarni | Rena Pangesti
Jadi K-Popers dan Fans BTS Bikin Luna Maya Belajar Bisnis
Luna Maya [Instagram]

Luna Maya adalah fans berat BTS.

Suara.com - Luna Maya menjadi salah satu penggemar dari idol Korea, BTS. Pacar Maxime Bouttier ini bahkan sampai datang ke berbagai negara untuk menyaksikan konser pelantun Boy With Luv tersebut.

Luna Maya menuturkan, para idol tersebut bisa memberikan kebahagiaan buat dirinya. Tapi sebagai catatan, ia pun tidak boleh terlena dan menghamburkan uang buat sesuatu yang tidak perlu.

"Pasti memberikan kebahagiaan ya. Kalau nonton konsernya, boleh. Tapi lebih aware aja gitu, kayak spend sesuatu, lebih masuk akal aja," kata Luna Maya kepada Suara.com saat ditemui di Kemang, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Luna Maya memberikan contoh, dirinya bukan tipe orang yang merogoh kocek untuk mengoleksi barang. Walaupun bagi beberapa orang, hal itu juga memberikan kegembiraan.

Baca Juga: Sama-sama Enggan Pungut Uang Fans, Intip Perbedaan Sikap Ariel Tatum dan Luna Maya

Lebih jauh, bintang film Suzanna: Bernapas Dalam Kubur ini belajar dari sisi bisnis.

"Kalau aku tuh lebih tertarik dari sisi bisnis sih gitu ya. Bagaimana mereka menciptakan industri K-pop atau K-drama," terang Luna Maya.

"Menurut aku tuh harusnya kita, bangsa Indonesia bisa mengadaptasi itu," imbuhnya.

Tapi untuk sampai pada industri yang meluas hingga ke luar negeri, Luna Maya menyadari banyak hal yang harus ditingkatkan.

Luna Maya. (Instagram)
Luna Maya. (Instagram)

"Bagaimana kita mem-package dia, talent, secara kualitas lagu atau film. Itu kan dibutuhkan kolaborasi," tutur Luna Maya.

Baca Juga: 4 Daily OOTD ala Jin BTS yang Bisa Kamu Tiru untuk Tampil Chic Tanpa Ribet!

"Jadi nggak cuma semena-mena, oh artisnya doang yang salah atau artisnya doang yang kurang. Enggak, itu kolaborasi banyak hal," imbuhnya memaparkan.