Rasa Sesal Raffi Ahmad Tak Bisa Jaga Syahnaz Sadiqah dan Nisya, Balasan Amy Qanita Bikin Nangis

Senin, 12 Agustus 2024 | 09:15 WIB
Rasa Sesal Raffi Ahmad Tak Bisa Jaga Syahnaz Sadiqah dan Nisya, Balasan Amy Qanita Bikin Nangis
Nisya Ahmad, Raffi Ahmad, Andika Rosadi, Amy Qanita (Instagram)

Suara.com - Postingan Raffi Ahmad di Instagram sukses membuat banyak orang terharu. Pasalnya, suami Nagita Slavina itu mengunggah chat-nya dengan sang ibu, Amy Qanita.

Pesan tersebut bermula dari ungkapan penyesalan Raffi Ahmad yang merasa tidak dapat menjaga kedua adiknya, Nisya Ahmad dan Syahnaz Sadiqah, dengan benar.

Ayah Raffi Ahmad, Munawar Ahmad dan Mansyur Ahmad. [kolase Instagram]
Ayah Raffi Ahmad, Munawar Ahmad dan Mansyur Ahmad. [kolase Instagram]

Namun, besan Rieta Amilia itu menyanggah pernyataan anak sulungnya. Ia justru bersyukur memiliki Raffi Ahmad sebagai putranya.

"Makanya Afi juga suka merasa bersalah nggak pernah jagain adik-adik,"

"Nggak apa-apa. Aa mah udah cukup dari nama Aa juga adik-adik ada rezekinya. Banyak berkahnya kok," balas Amy Qanita, dikutip pada Minggu (11/8/2024).

Amy Qanita mengaku kerap kali tidak percaya dengan pencapaian anak laki-laki satu-satunya itu. Pasalnya, kehidupan mereka dulu cukup menyedihkan.

Terlebih dengan kondisi sang ayah yang sakit jantung, sehingga tidak boleh stres.

"Kali hidup mamah dulu banyak sedihnya tapi ternyata hikmahnya banyak. Alhamdulillah punya anak-anak semua soleh dan baik-baik. Nggak pernah berhenti bersyukur," sambungnya.

"Inget papah mah suka sedih. Kadang mama selalu naroin uang di dompetnya biar papah seneng. Biar yang ngasih uang jajan Nisya, Nanas, papah aja," imbuhnya.

Baca Juga: Andika Rosadi Ungkap Dukungan Raffi Ahmad Usai Digugat Cerai Nisya Ahmad

"Kalo banyak nuntut ke papah ntar papah jantungan, banyak pikiran. Ah, nggak apa-apa, yang penting papah ada di rumah ada buat anak-anak," katanya lagi dengan nada sedih.

Sementara dalam caption, ayah dari dua anak itu pun memanjatkan doa untuk keluarganya. Ia juga menyelipkan doa untuk kedua orang tuanya.

"Ya Allah tolong lindungilah dan jagalah selalu keluargaku. Terima kasih ya Allah atas segala berkah dan rahmat yang sudah Engkau berikan selama ini. Sehatkan lah semuua keluargaku dan semua orang yang kusayangi. Amin," tandasnya.

Seketika unggahan pengusaha sukses ini membuat rekan sesama artis dan warganet ikut terharu.

"Dia jarang loh buat postingan kayak gini. Sehat dan kuat terus kalian ya," doa @fitri***.

"Kunci kesuksesan, ada doa orang tua, semangat terus aa," doa @dicki***.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI