"Kalau gue bayarnya pertahun. Kalau untuk Cio, Koa aja ya, ratusan kalau pertahun untuk dua anak," kata Celine dalam YouTube Dapur Bintang Online.
"Mereka sekarang kan masih TK, bukan TK juga sih masih playgroup masih 2 tahun sama 4 tahun," sambung Celine pada tahun 2022 lalu.
Tak heran jika Celine dikenal sebagai artis yang rajin bekerja hingga pagi hari. Padahal di sisi lain, nafkah bulanan sebesar Rp30 juta sudah dibebankan untuk ayah dari anak-anaknya, Stefan William.
Meskipun nafkah tersebut diklaim Celine tidak pernah didapatkannya dari sang mantan suami.