Kisah Paula Verhoeven Terjun Jadi Model, Ditentang Sang Ayah karena Imej Buruk Peragawati

Wakos Reza Gautama Suara.Com
Minggu, 13 Oktober 2024 | 09:20 WIB
Kisah Paula Verhoeven Terjun Jadi Model, Ditentang Sang Ayah karena Imej Buruk Peragawati
Perjalanan karier Paula Verhoeven. [Instagram @paula_verhoeven]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ada alasan mengapa Lina selalu menemani Paula. Ia tak ingin putri sulungnya itu terpengaruh gaya hidup negatif para model ketika itu. 

"Namanya anak perempuan, takut. Kan macem-macem ya ada peragawati merokok dan segala macem, mami bilang itu tidak bagus. Kalau habis acara (lomba), Mami langsung ajak (Paula) pulang ga ikut kemana-mana," ujar Lina.

Berbeda dengan Lina, Eddy Verhoeven, ayah Paula, justru awalnya menentang sang anak terjun ke dunia modelling. Alasannya kata Eddy, imej profesi pergawati jelek saat itu.

"Papi awalnya ga setuju karena pandangan tentang peragawati zaman dulu itu jelek. Apalagi cuma di daerah, ga berkembang," tutur Eddy.

Walau begitu Lina tetap keukeuh sang anak jadi model. Menurut Lina, Paula harus terus berjuang sampai berhasil menjadi seorang model. 

Pada akhirnya Eddy setuju Paula menjadi model. Ia sudah percaya sama Paula dan tahu bahwa profesi model ada masa depannya.

"Itu perjuangan luar biasa, tidak instan langsung jadi, Dari bawah ada support keluarga dan usaha Paula sendiri," ujar Lina.

Karier Paula sebagai model mulai terbuka ketika ia menjadi finalis ajang GADIS Sampul di tahun 2001. Pada tahun 2003, ia  menjadi juara pertama Elite Model Look.

Keberhasilannya itu membuat Paula semakin dikenal di kalangan pecinta fesyen. Di tahun 2006, Paula meraih gelar None Jakarta Barat.

Baca Juga: Vebby Palwinta Komentari Isu Dimas Seto Jadi Selingkuhan Paula Verhoeven: Mas Dimas Bener-Bener...

Karier Paula sebagai model makin moncer ketika tampil di sejumlah runway di level internasional. Ia sempat dikontrak di Milan selama tiga bulan pada awal 2014.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI