“Nah bagus si buat nunjukin kalo negara Indonesia tuh gini, semua diupload disini mulai dari informasi resmi, identitas negara dan budaya, sebagai tempat keluh kesah warga secara tidak langsung, sebagai wadah edukasi publik, membangun kepercayaan dan transparansi pemerintahan,” kata akun @bobb***.

Tidak hanya Instagram negara, Presiden Republik Indonesia juga kini memiliki Instagram resmi.
Jika sebelumnya Presiden ke-7 Joko Widodo menggunakan nama pribadi sebagai akun presiden, namun kini presiden dibuatkan akun khusus dengan nama @presidenrepublikindonesia.
Serupa dengan akun @republikindonesia, akun @presidenrepublikindonesia juga baru memiliki satu unggahan.
Foto Presiden Prabowo Subianto yang sedang bersumpah saat dilantik menjadi presiden pada tanggal 20 Oktober 2024 lalu menjadi satu-satunya unggahan di akun tersebut.
Banyak dukungan dan komentar positif di akun resmi Presiden Republik Indonesia itu.
“Mantap nih konsepnya kek di AS yg punya akun sendiri yakni POTUS (presiden of united state). Semoga ke depannya bisa menginformasikan segala kegiatan presiden dalam menjalankan tugasnya,” tulis akun @fact***.
“Sehat-sehat pak, berantas korupsi sejahterakan rakyatmu pak. Besar harapan kami kepadamu pak,” komen akun @ekay***.
“Pak tolong hidup lebih lama ya pak, sehat-sehat bapak,” komen akun @_ndo***.
Baca Juga: Debut Manis Marselino Ferdinan, Cetak Assist dan Bantu Oxford United Menang
Kontributor : Rizka Utami