Deretan Artis Rayakan Imlek, Berdarah Tionghoa dan Memeluk Islam

Yazir F Suara.Com
Rabu, 29 Januari 2025 | 18:40 WIB
Deretan Artis Rayakan Imlek, Berdarah Tionghoa dan Memeluk Islam
Desta dan Roger Danuarta (YouTube/ANTARA)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hanya saja, Roger mengaku masuk Islam bukan karena Cut Meyriska semata. Jauh sebelum itu, dia mengaku hatinya kosong. 

Ketika bertemu Islam, Roger justru menemukan 'sesuatu' di dalam hatinya. 

4. Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier
Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier merupakan YouTuber kondang yang punya darah Tionghoa.

Artis bernama lengkap Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo ini kemudian memutuskan untuk menjadi seorang mualaf pada pertengahan 2019 lalu.

Deddy mantap memeluk Islam setelah mendalami agama tersebut sekitar tujuh tahun. Proses pengislaman Deddy dibimbing oleh Gus Miftah.

5. Desta

Desta
Desta

Tak banyak yang tahu jika presenter kondang Desta ternyata juga memiliki darah Tionghoa. Desta merupakan cucu dari penulis cerita silat ternama Indonesia, Asmaraman Sukowati Kho Ping Hoo.

Bahkan, pria yang memiliki nama lengkap Deddy Mahendra Desta tersebut mengaku ia kerap dipanggil koko. "Gue kalau di Solo tempat nyokap gue dipanggilnya Koko Deddy," ujar Desta.

"Koko Deddy awal-awal, tapi lama-lama dipanggil mas, Chinese-Solo Koko Deddy," lanjut Desta.

Kontributor : Anistya Yustika

Baca Juga: Misteri Terpecahkan! Ini Alasan Ilmiah dan Mitos Kenapa Imlek Selalu Hujan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI