Suara.com - Pecinta film horor Indonesia, bersiaplah! Februari 2025 akan dipenuhi dengan deretan film-film horor yang siap memacu adrenalin dan membuat bulu kuduk merinding.
Dari kisah kutukan desa hingga teror supranatural di gunung, berikut 8 film horor Indonesia yang akan tayang di bioskop sepanjang Februari 2025.
1. Pulung Gantung: Pati Ngendat (6 Februari)

Film ini berkisah tentang Ryan dan teman-temannya yang mengunjungi Desa Kidul untuk melayat ayahnya. Mereka tidak menyadari bahwa desa itu dikutuk Pulung Gantung, yang memaksa penduduknya bunuh diri.
Suasana berkabung berubah menjadi teror saat Alana, kekasih Ryan, tiba-tiba kerasukan roh kutukan tersebut. Film ini dibintangi Andrew Barret, Michael Russel, Bulan Sofya, Annisa Kaila, Adelia Resya, Egy Fedli serta Indra Pacique.
2. Petaka Gunung Gede (6 Februari)

Terinspirasi dari kisah nyata, film ini mengisahkan sekelompok pendaki yang mengalami kejadian mistis di Gunung Gede. Maya (Arla Ailani), yang tak percaya mitos setempat, mulai goyah saat sahabatnya, Ita (Adzana Ashel), mengalami teror mengerikan.
Mencari jawaban, Maya menyadari Ita telah melanggar pantangan gunung itu. Kini, mereka harus menghadapi kekuatan gaib yang mengancam nyawa dan mengungkap misteri di balik Petaka Gunung Gede.
3. Rumah Teteh: Story Of Helena (13 Februari)

Sekelompok anak muda di rumah kos dihantui oleh penampakan hantu perempuan berbaju putih bermotif bunga. Kejadian aneh dan menakutkan semakin sering terjadi, membuat mereka ketakutan dan gelisah.
Teror itu ternyata berkaitan dengan Helena, sahabat salah satu penghuni kos yang menyimpan misteri kelam. Nah, film ini akan mengungkap rahasia di balik teror Helena dan masa lalunya yang kelam.
4. Kampung Keramat (13 Februari)

"Kampung Keramat" menceritakan tentang Maya yang mengalami kecelakaan tragis yang membuatnya lumpuh dan sering diganggu kejadian supranatural. Berbagai pengobatan gagal, hingga keluarganya membawa Maya ke seorang dukun di Kampung Bekandang, desa mati yang terkenal angker.
Baca Juga: Siap Uji Nyali? 4 Film Horor Indonesia Akan Menghantui Bioskop Februari Ini
Namun, usaha itu justru mendatangkan teror. Keluarga Maya dihantui kekuatan jahat yang mengancam nyawa mereka.