NGORBIT Eksklusif: Cerita Mistis Cast 'Alas Roban' saat Syuting di Lokasi Paling Angker Jateng

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 31 Desember 2025 | 17:20 WIB
Michelle Ziudith dan Taskya Namya, pemeran film Alas Roban saat berkunjung ke kantor Suara.com di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. [Suara.com / Tiara Rosana]

Suara.com - Film Alas Roban menghadirkan kisah mencekam tentang mitos jalur 'tengkorak' Pantura yang melegenda.

Perjalanan ibu dan anak berubah menjadi mimpi buruk ketika bus mereka mogok di tengah hutan Alas Roban yang gelap dan berkabut.

Mengangkat misteri entitas gaib yang menuntut janji ritual lama, film Alas Roban menampilkan dinamika mencekam antara kasih sayang ibu dan anak.

Tak ketinggalan ada rasa takut yang nyata, kerasukan massal, hingga tekad seorang ibu yang rela melakukan ritual berbahaya demi nyawa anaknya.

Dalam NGORBIT kali ini, para cast dan sutradara menyampaikan pengalaman mistis di lokasi syuting dan cara mereka mengemas urban legend paling seram di Jawa Tengah ini.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI