Hotman Paris Minta KPI Larang Program TV Tayangkan Firdaus Oiwobo: Anak-Anak Dibohongi

Sabtu, 08 Maret 2025 | 03:40 WIB
Hotman Paris Minta KPI Larang Program TV Tayangkan Firdaus Oiwobo: Anak-Anak Dibohongi
Hotman Paris Hutapea - Firdaus Oiwobo (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengacara kondang Hotman Paris merasa kasihan kepada ibu dari seterunya, Firdaus Oiwobo. Ini karena Firdaus belakangan dihujat publik.

Hotman juga lagi-lagi menyinggung honor Firdaus saat tampil di podcast pengusaha supercar Rudy Salim. Informasi yang ia dapat, Firdaus dibayar Rp6 juta dan 10 bungkus nasi. 

Advokat keturunan Batak itu juga menyinggung klaim Firdaus Oiwobo tentang kepemilikian gunung uranium di kawasan Parung, Jawa Barat. Menurut Hotman Paris, klaim tersebut hanya dusta belaka.

Kekayaan Firdaus Oiwobo jadi sorotan setelah menyebut harga Lamborghini murah sekali. [Dok. Suara.com]
Kekayaan Firdaus Oiwobo jadi sorotan setelah menyebut harga Lamborghini murah sekali. [Dok. Suara.com]

"Kasihan ya ibunya! Anaknya dihujat habis! Honornya aja cuma 10 bungkus nasi dengan uang sedikit! Kacian! Parung aja tidak ada seluas itu!" kata Hotman Paris. 

Pemilik kelab malam Atlas Bali itupun menambahkan perkiraan luas Parung.

"Luas Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, adalah 73,76 kilometer persegi atau 73.760 hektar. Kecamatan ini terletak di tengah Kabupaten Bogor dan terdiri dari 9 desa, 3/4 Parung punya Firdaus," ungkapnya.

"Wkwkwk warga Parung nebeng di tanahmu? Halo Kepala Pertanahan BPN Parung jawab ini!" ejek Hotman Paris, dikutip pada Jumat (7/3/2025).

Hotman Paris kemudian meminta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) untuk tidak menyiarkan program-program televisi yang mendatangkan Firdaus Oiwobo.

"Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) agar melarang semua TV menyiarkan muka orang ini! Pembohongan kepada anak-anak di rumah!" katanya. 

Baca Juga: Hotman Paris Sebut Ada Pengacara Kasih Jaminan KTP Usai Kencan dengan Cewek di Hotel, Diduga Sindir Razman Arif Nasution

Di kolom komentar, banyak warganet yang turut mencibir klaim kuasa hukum Razman Nasution tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI